Selasa 26 Mar 2019 18:49 WIB

Wagub Sumbar Ajukan Cuti untuk Ikut Kampanye

Prabowo akan menggelar kampanye akbar di Kota Padang pada 2 April mendatang.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Esthi Maharani
Wakil Gubernur Sumatra Barat Nasrul Abit.
Foto: Antara
Wakil Gubernur Sumatra Barat Nasrul Abit.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Nasrul Abit mengaku sudah mengajukan cuti untuk mengikuti agenda kampanye akbar Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto. Rencananya, Prabowo akan menggelar kampanye akbar di Kota Padang pada 2 April mendatang. Nasrul ingin mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra itu di daerahnya karena ia juga berstatus sebagai Ketua DPD Gerindra Sumbar.

"Ya, daya sudah ajukan cuti untuk ikut kampanye Capres ke Kemendagri. Izinnya masih dalam proses," kata Nasrul, Selasa (26/3).

Meski akan terlibat dalam kampanye, Nasrul mengaku tidak banyak terlibat dalam persiapan kedatangan Prabowo ke Padang. Karena secara teknis, penyambutan kedatangan capres yang berpasangan dengan Cawapres Sandiaga  Uno  dilakukan oleh pengurus DPD dan DPC Gerindra se-Sumbar.

"Saya ikut karena ketua partai. Saya sudah ajukan cuti sehari saja," ujar Nasrul.

Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Sumbar Iqbal Rama Dipayana mengaku sudah mengetahui Wagub Sumbar telah mengajukan izin cuti untuk menghadiri kampanye salah satu Capres.  Ia mengatakan surat izin cuti Nasrul sudah dikirim ke Kemendagri sejak dua minggu lalu.

"Sudah dikirim (ke Kemendagri). Saat ini kemungkinan masih dalam tahap proses di Kemendagri," ucap Iqbal.

Kemarin, Senin (25/3) Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumatera Barat (Sumbar) Desrio Putra mengatakan calon presiden nomor urut satu Prabowo Subianto akan menggelar kampanye akbar di Kota Padang pada Senin (2/4) mendatang. Desrio mengataian lokasi kampanye akan dilaksankan di kawasan Danau Cimpago, Pantai Padang.

Desrio menyebut, jadwal kampanye Prabowo ke Padang sebenarnya dipercepat dari jadwal yang ditetapkan sebelumnya. Awalnya, kampanye akan digelar di Kota Bukittinggi pada 9-10 April. Tapi Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno memutuskan untuk mempercepat.

Desrio memprediksi kampanye akbar akan dibanjiri pendukung. Gerindra Sumbar merasa, provinsi Ranah Minang ini termasuk salah satu Provinsi yang menjadi basis suara Prabowo sejak 2014.

Pada gelaran Pilpres 2014 lalu ketika Prabowo yang berpasangan dengan Hatta Rajasa mereka mendulang 1.797.505 suara atau 76,9 persen. Sedangkan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla cuma mendapat 539.308 suara atau sekitat 23,1 persen.

Pasangan Prabowo, Sandiaga Uno telah berkampanye ke Sumbar awal bulan ini. Sandi kampanye di Kabupaten Agam dan Kota Bukittinggi. Tepatnya pada Rabu (6/3) lalu. Saat itu Sandi sempat beraktivitas lari pagi di kawasan Jam Gadang dan mampir juga Museum Bung Hatta.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement