Selasa 13 Nov 2018 21:37 WIB

Mal Pejaten Village Kebakaran, Api Berasal dari Matahari

Belum diketahui penyebab kebakaran.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Andri Saubani
Kondisi Pejaten Village saat awal-awal kebakaran.
Foto: Republika
Kondisi Pejaten Village saat awal-awal kebakaran.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Ratusan orang berhamburan keluar dari mal Pejaten Village (Penvil), Jakarta Selatan, pada Selasa (13/11) malam lantaran asap memenuhi setiap bagian yang ada di mall tersebut. Salah seorang pegawai Matahari, Sinta, mengatakan api memang berasal dari Matahari namun tidak diketahui penyebab kebakaran.

“Dari Matahari terus asapnya mengepul penuhin seluruh mal, kita semua langsung disuruh keluar. Semua orang juga langsung berlari keluar,” kata dia saat ditemui Republika di lokasi kebakaran, Selasa (13/11).

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

[Breaking News] Terjadi kebakaran di Mal Pejaten Village, Pejaten, Pasar Minggu, Selasa (13/11) malam. Penyebab kebakaran dalam penyelidikan. REPUBLIKA/Fanny Damayanti . #kebakaran #penvilkebakaran #pejatenvillagekebakaran #pejatenvillagemall #PejatenVillage #Pejaten #PasarMinggu

Sebuah kiriman dibagikan oleh Republika Online (@republikaonline) pada

Hal senada juga diungkapkan oleh salah satu pegawai restoran masakan Jepang, Citra, mengatakan api berasal dari Matahari dan hampir merembet ke bagian lain. Ia mengatakan saat awal kebakaran, ada dua pemadam kebakaran yang sudah mencoba padamkan api.

“Apinya dari Matahari, tadi ada dua mobil damkar yang sudah datang dan ada satu ambulance,” ujar dia saat ditemui di lokasi kebakaran.

Menurut dia, seluruh orang yang ada di dalam mall telah dievakuasi keluar, termasuk orang-orang yang sedang menonton di dalam Cinema XXI. Saat asap memenuhi seluruh ruangan, seluruh orang masih dapat dievakuasi.

photo
Pengunjung dan pegawai Mall berhamburan ke luar saat kebakaran di Pusat Perbelanjaan Pejaten Village, Selasa (13/11)

“Sepengelihatan saya tidak ada korban, yang pingsan juga tidak ada, karena semua sudah keluar,” papar Yusuf, yang juga bekerja di tempat yang sama.

Terkait kebakaran ini, Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Indra Jafar mengatakan, telah mengirimkan petugas dari Polsek Pasar Minggu untuk datang ke lokasi. Saat ini, timnya masih bekerja di lokasi untuk mengecek lokasi kebakaran dan mengatur situasi lalu lintas.

“Kapolsek sudah menuju lokasi, tetapi saya belum dapat kabar lebih lanjut,” ujar Indra saat dihubungi Republika.

photo
Kebakaran melanda Mal Pejaten Village, Selasa (13/11) malam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement