Jumat 27 Jul 2018 22:15 WIB

Sekjen PDIP: Jokowi akan Menemukan Sosok Cawapres yang Tepat

Sekjen PDIP mengajak seluruh kader untuk bergerak dan memenangkan pemilu 2019.

Sekertaris Jenderal  PDIP, Hasto Kristiyanto (tengah)
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Sekertaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Sekjen PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, Joko Widodo (Jokowi) akan menemukan sosok pendamping calon wakil presiden (cawapres) yang tepat dan memiliki satu kesatuan dengan capres pejawat itu di pilpres 2019. Sekjen PDIP mengajak seluruh kader untuk bergerak dan memenangkan pemilu 2019.

"Kita percaya, Pak Jokowi akan didampingi sosok yang tepat, sosok yang punya jiwa kerakyatan, sosok yang ideologis, sosok yang menjadi satu kesatuan kepimpinan dengan Jokowi, sehingga di republik ini dari bumi pertiwi akan lahir kesatu paduan kepemimpinan antara Jokowi dengan calon wakil Presiden yang akan segera diumumkan dalam momentum yang tepat," kata Hasto saat bertemu dengan ribuan kader dalam acara konsolidasi sekaligus peringatan peristiwa Sabtu Kelabu, 27 Juli 1996 di Gunungkidul, Yogyakarta, Sabtu (27/7).

Agenda konsolidasi dan refleksi peringatan peristiwa 27 Juli 1996, dihadiri oleh DPD, DPC se DIY, Fraksi se DIY, Caleg se DIY serta kader dan simpatisan juga jajaran pengurus PDI Perjuangan DIY, dimeriahkan penampilan seni dan budaya. Ia pun mengajak seluruh kader PDIP untuk bergerak dan bangkitkan kekuatan arus bawah dalam memenangkan Pemilu 2019. Hasto juga mengingatkan kader partai bahwa proses Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019 betul-betul menjadi ajang berdemokrasi dengan santun dan berbudaya.

Menurutnya, dalam menjalankan proses pemenangan Pemilu 2019, seluruh calon legislatif harus bisa bekerja untuk betul-betul mengambil semangat pergerakan demokrasi arus bawah. "Demokrasi arus bawahlah yang jadi tema sentral mimbar demokrasi di kantor PDI di Jalan Diponegoro 58 pada dua puluh dua tahun silam," ujar Hasto.

Melalui konsolidasi yang dijalankan bersama dengan seluruh jajaran kader PDI Perjuangan DIY, Hasto Kristiyanto mengajak calon wakil rakyat benar bisa menyerap harapan arus bawah, menyerap harapan dan keinginan rakyat.

"Semoga kekuatan demokrasi arus bawah jadi inspirasi caleg untuk bergerak ke bawah menyatukan diri dengan kekuatan rakyat, sehingga Jokowi terpilih lagi berkat dukungan rakyat, melalui kerja kerakyatan semoga PDI Perjuangan dapat dipercaya oleh rakyat," kata Hasto.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement