Senin 09 Jul 2018 00:16 WIB

Ade Yasin ajak Pemuda Bersatu Bangun Kabupaten Bogor

Ade Yasin sebut Kabupaten Bogor saat ini memasuki bonus demografi

Perayaan kemenangan pasangan Ade Yasin-Iwan Setiawan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2018-2023
Foto: Istimewa
Perayaan kemenangan pasangan Ade Yasin-Iwan Setiawan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bogor 2018-2023

REPUBLIKA.CO.ID, CIBINONG -- KPUD Kabupaten Bogor telah menetapkan Hj. Ade Yasin-H. Iwan Setiawan (Hadist) sebagai Bupati-Wakil Bupati Bogor terpilih periode 2018-2023. Pasangan yang terkenal dengan program unggulan bernama Panca Karsa ini menggelar acara Pidato Kemenangan di halaman kantor DPC PPP Cibinong, Sabtu (7/7) malam.

Saat ditemui awak media beberapa saat setelah selesai acara, Ade Yasin ditanya soal membangkitkan generasi muda Kabupaten Bogor agar aktif dalam program pembangunan. "Saat ini, Kabupaten Bogor memasuki bonus demografi, oleh karena itu saya mengajak kepada para pemuda Kabupaten Bogor untuk aktif dalam program pembangunan yang kami canangkan," kata Ade Yasin dalam rilisnya, Ahad (8/7).

"Dalam Panca Karsa itu kami punya program Bogor Maju. Untuk bisa merealisasikan ini kami butuh semangat anak-anak muda, tentunya anak-anak muda yang aktif, kreatif, dan inovatif," terang Ade Yasin.

Hal tersebut dipertegas oleh Sekretaris Presidium Hadist, Saepudin Muhtar. "Kabupaten Bogor harus menjadi Kabupaten termaju, nyaman dan berkeadaban. Untuk mewujudkannya perlu peran serta aktif  pemuda kreatif dan visioner," kata Gus Udin yang juga mantan Ketua NU Malaysia ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement