Selasa 06 Mar 2018 14:07 WIB

AHY Sampaikan Salam SBY ke Jokowi

AHY juga sedang mencari waktu untuk berkomunikasi dengan Megawati

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Bilal Ramadhan
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menemui Presiden Joko Widodo di Istana, Selasa (6/3) pagi.
Foto: Republika/Melisa Riska Putri
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menemui Presiden Joko Widodo di Istana, Selasa (6/3) pagi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komando Tugas Bersama Demokrat untuk Pemenangan Pemilu 2019, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan pesan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat bertemu di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (6/3). Kepada Jokowi, SBY berpesan agar Presiden selalu menjaga kesehatannya dan sukses dalam memimpin pemerintahan.

"Ya tentunya salam, dengan harapan beliau selalu sehat dan sukses, tentu paham berbagai prioritas negara semakin kompleks agar pak Jokowi senantiasa sehat," ujar AHY di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (6/3).

Lebih lanjut, AHY mengatakan, dalam pertemuan ini ia tak meminta Jokowi menjadi mediator pertemuan antara SBY dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ia mengaku, saat ini dirinya tengah mencari waktu yang tepat untuk berkomunikasi dengan Megawati.

"Tidak ada. Saya sedang cari waktu berkomunikasi dengan ibu Megawati dan siapa pun yang beliau tunjuk bisa komunikasi dengan saya pribadi," ujarnya.

Ia menyebut, pentingnya membangun komunikasi dengan semua pihak dalam berdemokrasi. Pertemuannya dengan sejumlah tokoh senior pun disebutnya perlu dilakukan untuk mendapatkan berbagai masukan serta berdiskusi mengenai masalah bangsa.

"Saya sebagai anak bangsa, sebagai seseorang yang terus mendapatkan masukan termasuk juga diskusi dengan hal-hal negeri ini, kebangsaan, negara, rakyat. Saya perlu komunikasi dengan tokoh senior, apalagi yang pernah memimpin negeri," jelas AHY.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement