Kamis 07 Dec 2017 11:00 WIB

Karier Melejit KSAU Hadi Tjahjanto

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (kanan) didampingi KSAU Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (kiri) menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1439 H/2017 M di Istana Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/11)
Foto: Republika/Debbie Sutrisno
Panglima TNI Gatot Nurmantyo memberikan keterangan terkait pemilihan KSAU Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI yang baru di Istana Kepresidenan, Bogor, Selasa, (5/12).

Faktor kedekatan

Keputusan Jokowi menunjuk Hadi Tjahjanto sebenarnya bukan hal mengejutkan. Jauh-jauh hari, Hadi Tjahjanto sepertinya 'disiapkan' menduduki posisi tertinggi TNI yang membawa tiga matra itu.

Mau tidak mau, suka tidak suka, ada hubungan khusus Jokowi dan Hadi Tjahjanto. Perkenalan keduanya terjadi di Solo. Pada 2010-2011, Hadi Tjahjanto menjabat sebagai komandan Lanud Adi Sumarmo. Saat itu, Jokowi masih menjabat sebagai wali kota Solo periode kedua.

Setahun kemudian, Jokowi menjadi gubernur DKI dan dua tahun berselang, memenangkan Pilpres 2014 dan mengantarkannya menjadi RI 1.Ternyata, naiknya Jokowi ke pucuk pimpinan negeri ini membawa 'berkah' bagi alumnus Akademi Angkatan Udara (AAU) 1986 tersebut.

Kala itu, Hadi Tjahjanto masih menjabat kepala Dinas Penerangan AU (Dispenau) yang tugasnya berhubungan dengan wartawan. Dalam tugasnya sehari-hari, ia cukup dekat wartawan. Dengan bintang satu di pundak, tidak ada yang menyangka perjalanan kariernya naik drastis.

Pada 2015, Hadi Tjahjanto sempat dimutasi menjadi komandan Lanud Abdulrachman Saleh, yang merupakan tempatnya mulai meniti karier pada awal menjadi prajurit TNI AU sekaligus pulang kampung.

Berselang beberapa bulan saja, Hadi Tjahjanto mendapat promosi menjadi sekretaris militer presiden (Sesmilpres) dengan pangkat bintang dua di pundak.

Hanya setahun lebih menduduki jabatan yang kesehariannya selalu bersentuhan dengan Jokowi, Hadi Tjahjanto dipromosikan menjadi inspektur jenderal Kementerian Pertahanan (irjen Kemenhan) pada 2016.

Jabatan bintang tiga itu sepertinya hanya batu loncatan baginya karena Hadi Tjahjanto menjabat sebagai irjen Kemenhan selama tiga bulan. Pada awal tahun ini, ia dipromosikan menjadi KSAU menggantikan Marsekal (Purn) Agus Supriyatna yang memasuki masa pensiun.

Naiknya Hadi Tjahjanto menjadi orang nomor satu di TNI AU, sempat memunculkan isu tak sedap. Itu karena muncul tudingan, ia merupakan calon besan Jokowi. Namun, kabar itu ternyata tidak benar.

Dan mulai 18 Januari 2017, Hadi Tjahjanto resmi menjadi KSAU ke-21. Berarti, dalam waktu tiga tahun semasa Jokowi menjabat, ia tiga kali naik bintang dan mendapat empat kali promosi. Sebuah pencapaian luar biasa, yang sulit bisa ditandingi perwira lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement