REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA – Sebanyak 864 siswa SMAN I (SMA Teladan) Yogyakarta bersama sekitar 70 alumni SMA Teladan dari angkatan 1960 melakukan aktivitas bersih-bersih seluruh ruas jalan di sepanjang Malioboro. Kegiatan itu berlangsung dengan tagline 'Teladan Tumandang'.
‘’Hal ini disesuaikan dengan momen 'Selasa Wage' karena setiap Selasa Wage bersih dari seluruh aktivitas di Malioboro baik PKL (Peddagang Kaki Lima ), becak, maupun andong . Hal ini sekaligus dalam rangka memeriahkan lustrum ke-12 SMAN 1 Yogyakarta,’’ kata Kepala Sekolah SMAN I, Rudi Prakanto, pada Republika.co.id, Selasa (31/10).
Para siswa sejak pukul 07.00 WIB mulai melakukan aktivitas sosial dengan berjalan kaki dari sekolah di wilayah Wirobrajan menuju Malioboro. Di sepanjang jalan, mereka memberikan sembako kepada masyarakat untuk kemudian melakukan bersih-bersih di Malioboro.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti yang juga alumni SMAN 1 Yogyakarta. Pada kesempatan ini, alumni SMAN 1 Yogyakarta yang dikenal dengan sebutan SMA Teladan pun membuka posko kesehatan di tiga titik sepanjang Malioboro.
Antara lain di depan pintu gerbang Kepatihan, di depan Benteng Vredeburg, dan di depan Kantor Pos. Sekitar 30 dokter yang tergabung dalam IDIKATI (Ikatan Dokter Indonesia Keluarga Alumni Teladan ) dilibatkan dalam kegiatan ini.
Di samping dilakukan pemeriksaan kesehatan juga penyuluhan. ‘’Kegiatan ini merupakan bagian dari cara kita untuk mengenalkan kepada siswa untuk memiliki kepekaan sosial dan kepedulian kepada masyarakat. Juga memelihara dan peduli terhadap Malioboro yang merupakan ikon pariwisata Yogyakarta, memiliki rasa merawat dengan baik pada fasilitas objek wisata,’’ kata Rudi.