Rabu 03 May 2017 12:50 WIB

Bus Peziarah Alami Kecelakaan di Jalan Tol , Dua Tewas

Rep: Djoko Suceno/ Red: Angga Indrawan
Korban kecelakaan di jalan tol cipali km 117+600a subang tengah mendapatkan perawatan tim medis RS Saeful Anwar Pagaden. Kecelakaan terjadi rabu 3/5 sekitar pukul 03.40 wib. Dua orang tewas dan sejumlah penumpang luka-luka
Foto: dok. Humas Polda Jabar
Korban kecelakaan di jalan tol cipali km 117+600a subang tengah mendapatkan perawatan tim medis RS Saeful Anwar Pagaden. Kecelakaan terjadi rabu 3/5 sekitar pukul 03.40 wib. Dua orang tewas dan sejumlah penumpang luka-luka

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Bus pariwisata yang mengangkut rombongan peziarah asal Kabupaten Cianjur mengalami kecelakaan di Jalan Tol Cipali KM 117+600 A Subang, Rabu (3/5). Dua orang meninggal dan sejumlah peziarah lainnya mengalami luka-luka dan dirawat di Rs Saeful Anwar, Pagaden, Kabupaten Subang.

" Rombongan peziarah ini dari sebuah pesantren di Kabupaten Cianjur dengan tujuan Yogyakarta," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Drs Yusri Yunus kepada para wartawan.

Menurut Yusri, kecelakaan tersebut terjadi akibat bus menabrak sebuah truk di jalan tol tersebut. Saat ini, kata dia, para korban sudah dievakuasi ke rumah sakit dan para korban tengah mendapatkan penanganan tim medis. 

"Identitas korban meninggal dan luka-luka masih dalam pendataan polisi. Korban adalah rombongan peziarah dari sebuah pesantren di Cianjur," ujar dia. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement