Kamis 13 Apr 2017 17:51 WIB

Ahok Sambangi Markas Slank

Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)
Foto: Republika/Dian Fath Risalah
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Calon Gubernur petahana DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyambangi markas grup musik Slank yang berlokasi di Jalan Potlot III Nomor 14, Duren Tiga, Jakarta Selatan. Pria yang lebih akrab disapa Ahok itu tiba di lokasi pada pukul 16.00 WIB dengan mengenakan kemeja motif kotak-kotak berwarna biru muda. 

Setibanya di lokasi, Ahok langsung menyapa ibu-ibu yang sudah berkumpul ramai. Sebelum Ahok datang, di tempat itu sempat digelar acara pengajian yang khusus mengundang ibu-ibu yang tinggal di sekitar markas Slank itu. 

"Terima kasih untuk ibu-ibu semuanya yang sudah mengadakan acara ini, yang sudah hadir di sini," kata Ahok, Kamis (13/4). 

Dalam kunjungan tersebut, dia sempat memberikan penjelasan mengenai sejumlah program unggulan yang akan terus ditingkatkan apabila berhasil terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022. 

"Yang pasti, Kartu Jakarta Pintar (KJP) tidak akan kami hapus, malah kami tingkatkan lagi fungsinya. Selain itu, Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) juga akan terus kami perbanyak," ujar Ahok. 

Dalam acara itu, Slank kuga sempat menyanyikan dua lagu untuk menghibur warga, yakni Orkes Patah Hati dan Terlalu Manis. Bersama dengan Kaka, vokalis Slank, ibu-ibu kompak bernyanyi dengan penuh semangat. 

Usai bernyanyi, calon gubernur bernomor urut dua itu juga mengadakan sesi foto bersama dengan ibu-ibu yang sudah hadir dalam acara tersebut. 

Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta telah menetapkan dua pasangan Calon Gubernur dan Calon wakil gubenur DKI Jakarta yang lolos ke putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017, yaitu Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Masa kampanye putaran kedua dimulai pada 7 Maret hingga 15 April 2017. Kemudian dilanjutkan dengan masa tenang hingga 18 April 2017. Sedangkan hari pencoblosan akan jatuh pada 19 April 2017.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement