Kamis 22 Dec 2016 18:10 WIB

Kotor Sebelum Diresmikan, Wali Kota Sukabumi Minta Taman Dijaga

Rep: Riga Iman/ Red: Winda Destiana Putri
Taman Kota
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Taman Kota

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Sebuah lokasi taman di Cikondang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi kotor pada saat akan diresmikan Kamis (22/12). Peresmian taman tersebut dilakukan Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz.

Taman yang diresmikan tersebut dinamakan Taman Cikondang yang berlokasi di Kelurahan Cikondang, Kecamatan Citamiang. Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz menyesalkan tembok di taman yang sudah kotor.

"Taman ini harus dijaga kebersihannya," ujar dia. Upaya tersebut tidak hanya dilakukan petugas melainkan oleh pengunjung atau warga yang berkunjung ke sana. Pasalnya, tanggungjawab memelihara taman merupakan kewajiban semua pihak.

Ke depan terang Muraz, warga harus terbiasa untuk menjaga kebersihan taman. Misalnya dengan tidak mengotori tembok maupun tempat duduk yang ada di taman.

Dikatakan Muraz, taman juga jangan digunakan oleh kegiatan yang negatif dan melanggar norma-norma yang berlaku di tengah masyarakat seperti mesum dan lain sebagainya. Intinya, keberadaan taman dapat digunakan untuk kegiatan yang positif.

Plt Kepala Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Kota Sukabumi, Adil Budiman menerangkan, pihaknya sudah menempatkan petugas untuk menjaga kebersihan lingkungan taman. Nantinya, petugas tersebut akan mencegah adanya tindakan yang berpotensi mengotori taman tersebut.

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement