Kamis 14 Jul 2016 15:59 WIB

Jokowi: Jeroan yang Diimpor Juga Berasal dari Sapi yang Kita Impor

Jeroan
Jeroan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA Presiden Jokowi juga mempertanyakan alasan dilarangnya impor jeroan sapi karena dianggap berasal dari ternak sapi yang tidak sehat di negara asalnya.

"Lha wong jeroan yang diimpor juga berasal dari sapi yang kita impor dari negara sama. Masak di negara asal jeroan mengandung penyakit lalu tiba di Indonesia tidak mengandung penyakit? Aneh-aneh saja," kata Jokowi dengan nada geram.

Saat ini pemerintah sedang menggodok kebijakan yang mengizinkan adanya impor jeroan sapi. Menurut Plt Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Karyanto Suprih, peraturan larangan impor jeroan yang sebelumnya dibuat bersifat situasional dan bisa berubah sesuai kondisi yang ada.  "Pemerintah menilai perlu dibuka, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Pertanian suaranya sama," ujar Karyanto di Jakarta, Kamis (14/7).

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement