Kamis 24 Mar 2016 06:44 WIB

Istana: Indonesia-Cina tak Miliki Konflik Laut Cina Selatan

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Bayu Hermawan
Johan Budi Sp
Foto: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Johan Budi Sp

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Budi menegaskan Indonesia dan Cina tidak memiliki konflik terkait Laut Cina Selatan.

Johan mengatakan, Indonesia hanya melakukan penegakan hukum terkait kapal Cina yang memasuki perairan Indonesia tanpa izin.

"Tidak ada konflik antara Indonesia​ dan C​ina terkait Laut Cina Selatan. Ini murni ​penegakan hukum oleh Indonesia​," katanya.

Oleh karenanya, skema penyelesaian yang diinginkan pemerintah adalah sesuai dengan koridor penegakan hukum terkait wilayah laut Indonesia yang dimasuki kapal Cina tanpa izin.

Namun, Kementerian Luar Negeri Cina membantah kapal nelayan mereka memasuki perairan Indonesia tanpa izin. Juru bicara Kemenlu Cina, Hua Chunying, mengatakan kapal nelayan menangkap ikan di tempat yang secara tradisi biasa dikunjungi nelayan-nelayan Cina.

Terkait hal tersebut, Johan mengatakan bahwa sikap Indonesia tak berubah. Pemeritah memprotes pelanggaran yang dilakukan Cina di wilayah kedaulatan Indonesia.

"T​entu Cina punya versi​ sendiri. Tapi sikap Indonesia jelas, kita sudah menyampaikan nota protes melalui duta besar C​ina di Indo​nesia," ucapnya

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement