Selasa 01 Mar 2016 01:42 WIB

Terima Kasih Kapolda untuk Warga Kalijodo

Rep: C21/ Red: Achmad Syalaby
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian bersama Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama menjawab pertanyaan wartawan usai rapat koordinasi pembongkaran Kalijodo di Balai Kota, Jakarta, Jumat (26/2).
Foto: Republika/ Wihdan
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian bersama Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama menjawab pertanyaan wartawan usai rapat koordinasi pembongkaran Kalijodo di Balai Kota, Jakarta, Jumat (26/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penertiban di kawasan Kalijodo, Jakarta Utara, khususnya di RT 1,3,4,5,hingga 6, Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara dan RT7/RW10, Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, berjalan tertib. Pembongkaran dapat berjalan lancar karena kerjasama yang baik antara semua pemerintah daerah (pemda), Polda, Pangdam dan masyarakat.

"Kita mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, baik membongkar menggunakan cara sendiri sehingga hari ini alhamdulillah sampai dengan pukul 16.00 Wib selesai," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian di Jakarta, Senin (29/2).

Tito mengatakan tinggal beberapa bangunan yang belum dirobohkan. Namun diharapkan tuntas esok, kalaupun belum bisa masih ada waktu."Yang jelas sampai saat ini tidak ada penolakan dari warga. Sekali lagi ini menjadi tanggung jawab semua pihak," kata dia.

Sementara itu, untuk waktu penjagaan minimal dilakukan dua hari lagi. Karena itu kegiatan intelegensi  aparat keamanan terus akan dilakukan sampai kapan pun.Terkait jika adanya potensi perlawanan, Tito mengatakan akan menambah aparat keamanan. "Kalau laporan dari intelejen tidak ada apa-apa kami tarik lagi pasukan," tutur dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement