Kamis 08 Oct 2015 08:18 WIB

JK Dijadwalkan Tiba di Tanah Air Hari Ini

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Angga Indrawan
Wapres Jusuf Kalla.
Foto: @Pak_JK
Wapres Jusuf Kalla.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah sempat menunda kepulangannya ke tanah air, Wakil Presiden Jusuf Kalla dijadwalkan tiba di tanah air pada hari ini, Kamis (8/10). Dari Amerika Serikat, JK tiba melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta. Sebelumnya, JK diagendakan kembali ke Jakarta pada Ahad (4/10).

"Waktu Amerika, kalau di sana (Indonesia) Selasa, di sini sudah Rabu. Ditambah lagi transitnya delapan jam di Dubai karena hanya pakai pesawat komersil sehingga lama rasanya. Jadi dijadwalkan tiba 15.40 di Soetta hari ini," jelas Juru Bicara Wakil Presiden Husain Abdullah.

Sebelumnya, Sekretaris Wakil Presiden Muhammad Oemar mengatakan Kalla menunda kepulangannya ke tanah air lantaran akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Amerika Serikat. Pemeriksaan kesehatan dilakukan setelah JK menghadiri Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York. 

Wapres JK menghadiri Sidang Umum PBB sejak 23 September lalu. Mewakili pemerintah, Kalla pun mengikuti berbagai rangkaian sidang umum PBB, seperti sidang tetap terkait perdamaian, gender, dan properti. Untuk diketahui, Kalla juga sempat dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta pada 9 Oktober silam untuk menjalani pemasangan ring di pembuluh darah jantungnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement