REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petinggi Koalisi Merah Putih (KMP) sudah mulai hadir dalam acara Munas ke-4 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Senin (14/9). Rombongan KMP hadir sekitar pukul 13.35 WIB.
Pantauan Republika, rombongan KMP yang tampak terlihat seperti Ketua Umum PPP Djan Faridz, Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon, dan juga Sekjen Golkar Munas Bali Idrus Marham. Mereka semua secara berbaris masuk ke dalam aula tempat munas digelar. Saat memasuki ruangan, tampak para kader PKS melambaikan bendera merah putih ukuran kecil sambil berdiri di antara kursi kursi yang ada.
Hadir pula Fahri Hamzah, Ketua DKPP dan mantan capim KPK, Jimmy Asshidiqqie, Ketua Bawaslu, Muhammad, Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan dan Wali kota Depok Nurmahmudi Ismail.
Ketua Penyelenggara Munas ke-4 PKS, Taufik Ridlo menyampaikan agenda Munas antara lain Pidato Politik Presiden PKS, Mohammad Sohibul Imam, Pelantikan pengurus DPP PKS masa jabatan 2015-2020 dan sosialisasi hasil sidang Majelis Syuro yang digelar pada 12-13 September 2015.
Munas yang diselenggarakan pada 14-15 September itu dihadiri 1.200 peserta perwakilan dari unsur Anggota Majelis Syuro (MS), unsur Majelis Pertimbangan Pusat (MPP), unsur Dewan Syariah Pusat (DSP), unsur Dewan Pengurus Pusat (DPP), Dewan Pengurus Wilayah (DPW), serta Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS seluruh Indonesia.
Munas ke-4 PKS akan diselenggarakan pada 14 dan 15 September 2015 di Depok dengan mengangkat tema “Berkhidmat untuk Rakyat”. Adapun pembukaan munas diawali dengan Pesta Rakyat yang menampilkan bazaar dan juga para pedagang kecil yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Ahad (13/9).