Ahad 12 Jul 2015 11:06 WIB

Houston akan Tingkatkan Kerja Sama dengan DKI Jakarta dan Bali

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Hazliansyah
Upacara HUT DKI Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjadi pemimpin upacara HUT ke-488 Jakarta di Kawasan Monas, Jakarta, Senin (22/6).
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Upacara HUT DKI Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjadi pemimpin upacara HUT ke-488 Jakarta di Kawasan Monas, Jakarta, Senin (22/6).

REPUBLIKA.CO.ID, HOUSTON -- Wali Kota Houston, Texas, Amerika Serikat Annise D. Parker dijadwalkan melakukan kunjungan untuk pertama kalinya ke Indonesia pada 12 hingga 15 Juli 2015. Kedatangan Annise dilaporkan untuk meningkatkan kerja sama antara Kota Houston dengan Provinsi DKI Jakarta dan juga Bali.

Dalam siaran pers yang diterima Republika dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Houston, Ahad (12/7), Annise beserta delegasi akan menemui Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok pada Senin (13/7) pukul 13.45 WIB di Balai Kota DKI Jakarta untuk membahas peningkatan perdagangan, investasi, pengembangan infrastruktur, penanggulangan bencana banjir dan prospek kerja sama lainnya antara kedua kota.

"Upaya peningkatan perdagangan Jakarta-Houston juga dibahas delegasi Walikota bersama KADIN Jakarta pada kesempatan terpisah," demikian bunyi pernyataan KJRI Houston.

Selama berada di Jakarta, Annise juga diagendakan bertemu dengan perusahaan BUMN Migas seperti PT. Pertamina dan PT. Perusahaan Gas Negara (PGN).

Dalam pertemuan itu diharapkan membuka peluang lebih besar bagi eksplorasi dan produksi perusahaan migas tanah air untuk beroperasi di Amerika Serikat.

Seperti diketahui, pada tahun lalu, anak perusahaan PGN, PT Saka Energi Indonesia berhasil menambah aset untuk meningkatkan kapasitas produksinya dengan mengakuisisi 36 persen kepemilikan Perusahaan AS, Swift Energy, yang berlokasi di Fasken Area Eagle Ford, Texas, Amerika Serikat.

Wali Kota Houston tersebut juga direncanakan berkunjung ke Bali untuk bertemu dengan Gubernur Bali I Made Mangku Pastika serta Wali Kota Denpasar pada Selasa siang (14/7) untuk membahas peningkatan kerja sama di bidang pariwisata, perdagangan, investasi dan industri kreatif.

Sehari setelahnya, ia dijadwalkan akan menikmati keindahan kawasan Ubud sebelum meninggalkan Bali menuju Taiwan pada Rabu sore (15/7).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement