Selasa 10 Feb 2015 23:15 WIB
Jakarta banjir

Kemensos Siagakan 550 Personel Tagana

Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa.
Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Sosial menurunkan 550 Taruna Siaga Bencana (Tagana) untuk membantu memberikan pelayanan bagi pengungsi koban banjir di Jakarta.

"Sudah ada 550 Tagana yang memberikan layanan termasuk dapur umum," kata Mensos Khofifa Indar Parawansa disela-sela meninjau pengungsi korban banjir di stadion Tugu Koja Jakarta Utara, Selasa (10/2) malam.

Dalam peninjauan tersebut Mensos juga menyerahkan bantuan kepada Sudin Sosial Jakarta Utara, yang selanjutnya akan disalurkan kepada pengungsi berupa lauk pauk sebanyak 200 paket serta makanan anak 200 paket.

Juga diserahkan bantuan berupa mie instan sebanyak 500 dus, matras 500 lembar, terpal gulung 40 lembar, family kit 150 paket serta selimut 500 lembar.

Sekitar 600 hingga 700 jiwa warga korban banjir mengungsi sejak Senin (9/2) di Stadion Tugu Koja.

Di antara para pengungsi tersebut terdapat tujuh lansia, delapan ibu hamil dan 79 balita. Namun di pengungsian, para lansia yang dua diantaranya terserang stroke ditempatkan di ruang tersendiri.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement