Senin 09 Feb 2015 20:22 WIB

Fajar: Tak Ada Hubungan Keluarga antara Buya Syafii dengan Suhardi Alius

Ahmad Syafii Maarif.
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Ahmad Syafii Maarif.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Eksekutif Maarif Institute Fajar Riza Ul Haq menegaskan bahwa Buya Syafii Maarif tak memiliki hubungan keluarga dengan mantan kabareskrim Mabes Polri Komjen Suhardi Alius.

Penegasan itu dilontarkan Fajar menanggapi pernyataan pengacara Komjen Budi Gunawan (BG), Razman Arif Nasution dalam sebuah media online yang mempertanyakan hubungan famili antara Buya Syafii dengan Suhardi Alius.

"Penting diketahui tidak ada hubungan keluarga antara Buya Syafii dan Pak Suhardi. Tidak ada yang istimewa kecuali Buya Syafii mengenal sosoknya dalam satu diskusi pemberantasan korupsi saat menjabat Kabareskrim," ujar Fajar kepada ROL, Senin (9/2).

Fajar meminta agar Razman membaca rekam jejak Buya Syafii. "Lucu saja jika sikap-sikap Buya dikaitkan dengan hal-hal yang bertolakbelakang dengan merit system dan integritas," cetusnya.

Menurut dia, pemberitaan yang menyebut Buya Syafii telah merekomendasikan Saud Usman dan Suhardi Alius sebagai calon Kapolri adalah tak benar. Buya Syafii, kata Fajar, belum merekomendasikan siapapun.

"Jadi sangat tidak berdasar jika menyebut Buya bertindak di luar wewenangnya. Tentunya jika Presiden Jokowi berkonsultasi akan disampaikan yang terbaik agar jangan sampai salah pilih lagi," tegasnya.   

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement