Ahad 04 Jan 2015 10:10 WIB

Polisi Janji Ungkap Penyebab Kebakaran Pasar Klewer

Rep: Edy Setiyoko/ Red: Erik Purnama Putra
Pameran Tribute to Batik dengan tema 'Pasar Klewer Solo Pindah ke Jakarta' di Pasaraya Blok M, Jakarta, Kamis (2/9).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Pameran Tribute to Batik dengan tema 'Pasar Klewer Solo Pindah ke Jakarta' di Pasaraya Blok M, Jakarta, Kamis (2/9).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Polisi berjanji siap membeberkan hasil resmi penyelidikan yang dilakukan Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri Cabang Semarang, terkait musibah kebakaran Pasar Klewer.

Menurut sumber dari Polresta Solo, laporan kepada publik bakal dilakukan, Senin (5/1) ini. Kasatreskrim Polresta Solo, Kompol Guntur Saputro mengaku, pihaknya segera menerangkan hasil penyelidikan terkait penyebab kebakaran Pasar Klewer.

"Mudah-mudahan paling cepat Senin, akan segara langsung kami umumkan," katanya kepada wartawan, kemarin.

Meski begitu, Kapolda Jateng Irjen Noer Ali, beberapa waktu lalu, telah mengumumkan penyebab terjadinya kebakaran menghanguskan pasar sandang terbesar di Asia Tenggara ini lantaran korsleting listrik.

"'Saya pastikan, bahwa kebakaran akibat korsleting listrik," katanya saat mendampingi Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Klewer, beberapa waktu lalu.

Irjen Noer Ali menjelaskan, percikan listrik akibat ada air menetes lalu masuk ke miniatur circuit breaker (MCB) di Blok D Pasar Klewr. Kemudian menyebabkan korsleting. Sehingga membuat percikan api dan membakar kabel, hingga menghanguskan seluruh pasar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement