Sabtu 18 Oct 2014 20:15 WIB

Pesta Kemenangan Jokowi Hanya di Tiga Lokasi

Rep: c92/ Red: Joko Sadewo
 Massa relawan Jokowi menggunakan topeng dalam aksi menyambut pelantikan presiden terpilih Jokowi di Bundaran HI, Jakarta, Rabu (15/10).   (Republika/ Tahta Aidilla)
Massa relawan Jokowi menggunakan topeng dalam aksi menyambut pelantikan presiden terpilih Jokowi di Bundaran HI, Jakarta, Rabu (15/10). (Republika/ Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Terkait dengan adanya pemberitaan media tentang adanya syukuran rakyat di berbagai lokasi, Ketua Panitia Nasional Syukuran Rakyat Abdee Negara melakukan beberapa koreksi. Ia menegaskan, kegiatan syukuran rakyat hanya dilakukan di tiga lokasi.

"Dari panitia syukuran rakyat, kegiatan yang ada dalam koordinasi panitia hanya yang di HI sampai istana (kepresidenan) dan monas," kata Abdee dalam konferensi pers di Rumah Cemara, Jl Cemara No. 19, Menteng, Jakarta Pusat.

Koreksi ini dilakukan terutama karena ada beberapa media yang memberitakan adanya perayaan syukuran rakyat di Parkir Timur Senayan dan Semanggi.

Konferensi pers hari ini dihadiri oleh Abdee Negara, Zuhairi Misrawi, panitia konser rakyat Olga Lidya, koordinator pawai Meko Rahman, serta Kabag Ditlantas Polda Metro Jaya Akbp Budiyanto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement