Jumat 17 Oct 2014 15:15 WIB
kabinet jokowi

Tim Transisi Jokowi-JK Rahasiakan Nama Menteri yang Diserahkan ke KPK

Rep: C62/ Red: Winda Destiana Putri
Jokowi-JK didampingi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Jokowi-JK didampingi Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim transisi Presiden terpilih Jokowi dan wakil presiden Jusuf Kalla mendatangi Gedung KPK, Jakarta.

Kedatangan Kepala Staf Transisi Rini M Soemarno dan Deputi Tim Transisi Hasto Kristianto itu akan menyampaikan nama-nama menteri untuk membantu kabinetnya Jokowi-JK.

‎"Tadi kami sudah serahkan dokumen yang isinya merupakan nama-nama yang akan menduduki di kabinet pak Jokowi dan Jusuf Kalla," kata Hasto kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (17/10).

Namun Hasto menyampaikan belum bisa memberikan siapa saja nama-nama yang diberika ke KPK itu. Kata dia dirinya bersama Kepala Staf Tim Transisi Rini Somarno hanya bertugas untuk menyampaikan nama saja tidak berwenang menyampaikan nama ke publika.

"Karena, kami hanya mengantar saja sedangkan isinya kami belum tahu," ujarnya.

Kata Hasto, isi dari dokumen tersebut sifatnya rahasia yang merupakan hasil akhir dari keputusan Jokowi-JK yang tidak bisa diganggu gugat.

"Sebab, itu merupakan putusan final dari pak Jokowi dan Jusuf Kalla. Sedangkan, kami (tim transisi) hanya memberikan rekomendasi," katanya.

Kedatangan tim transisi ini setelah beberapa jam Wakil Ketua KPK Busyro menyarankan agar Jokowi segera menyerahkan nama menterinya ke KPK jika memang niat untuk meminta rekomendasi KPK.

Sa‎ya kira perlu segera menyampaikan (menteri-menteri)," kata Busyro kepada wartawan di KPK.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement