Jumat 07 Feb 2014 13:19 WIB

Pemprov Bali Siapkan Pengargaan untuk Joop Ave

Prajurit TNI mengusung jenazah mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia Joop Ave saat setibanya di Bandara Ngurah Rai, Bali, Kamis (6/2).
Foto: Antara
Prajurit TNI mengusung jenazah mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia Joop Ave saat setibanya di Bandara Ngurah Rai, Bali, Kamis (6/2).

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta menyatakan bahwa Pulau Dewata sangat berduka kehilangan mantan Menteri Pariwisata, Pos, dan Telekomunikasi Joop Ave. Almarhum dinilai telah berkontribusi dalam perkembangan pariwisata Bali.

"Pemerintah Provinsi Bali dan masyarakat sangat berduka atas kepergian beliau sebagai bapak pariwisata," kata Sudikerta di Denpasar, Jumat.

Menurut dia, mantan menteri di era pemerintahan Presiden Soeharto itu turut berperan dalam memajukan pariwisata di Tanah Air, termasuk Bali.

Ia mengharapkan semangat untuk memajukan dunia pariwisata bisa memberikan dorongan kepada masyarakat dan pemerintah untuk mewujudkan pariwisata yang lebih maju.

Pemerintah Provinsi Bali, kata dia, berencana memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas jasa yang telah diberikan untuk mendukung kemajuan dunia pariwisata Indonesia.

"Kami akan koordinasikan lebih lanjut terkait penghargaan untuk beliau. Nanti akan kami laporkan kepada gubernur," ucapnya.

Joop Ave yang lahir di Yogyakarta pada 5 Desember 1934 itu meninggal dunia di Rumah Sakit Mount Elisabeth Singapura pada Rabu (5/2/2014) karena sakit komplikasi yang dideritanya sejak beberapa waktu terakhir.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement