REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Gubernur Sumatra Selatan (Sumsel) Alex Noerdin akan mengalokasikan anggaran khusus untuk pembinaan tahfiz Alquran di daerah ini ke dalam APBD Sumsel.
“Kami sangat antusias dan berkomitmen dalam mengembangkan para santri tahfiz Alquran di Sumatra Selatan. Untuk pengembangan dan pembinaan para santri yang sedang menempuh ilmu Alquran di rumah tahfiz akan kita masukan ke dalam anggaran APBD,” kata Alex pada wisuda akbar kedua santri tahfiz Alquran se-Sumatra Selatan, Ahad (14/7).
Menurut Alex, untuk melestarikan dan melahirkan para penghafal baru Alquran di Sumatra Selatan, pemerintah provinsi akan membuat kebijakan anggaran dalam APBD mendatang bagi pengembangan rumah-rumah tahfiz di Sumatra Selatan.
“Alhamdullilah Sumatra Selatan masih terdepan dalam melahirkan para penghafal Alquran di Indonesia,” ujarnya.
Alex mendukung dan mendorong berdirinya rumah-rumah tahfiz Alquran di Sumatra Selatan sehingga jumlahnya semakin banyak dan berkembang.