Kamis 28 Feb 2013 19:20 WIB

Hayono Minta Anas Fokus Kasus Hukumnya

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman, meminta mantan Ketua Umum DPP PD, Anas Urbaningrum, fokus kepada kasus hukumnya. Sehingga, Anas bisa segera menyelesaikan permasalahannya.

"Saya berharap Mas Anas fokus jalani kasus hukumnya. Saya harap kalau nanti selesai dan kalau memang nanti tak bersalah, partai harus merehabilitasi dan bisa kembali memimpin partai lagi," kata Hayono Isman pada diskusi di ruang wartawan DPR Senayan, Jakarta, Kamis.

Hayono juga meminta kader PD bisa pahami hal ini harus diambil karena menyangkut persepsi publik. Menurut Hayono, elektabilitas Partai Demokrat turun akibat persepsi publik yang menilai partai ini korup.

"Yang signifikan kasus korupsi yang melibatkan kader-kadernya,'' katanya. ''Padahal, partai ini sebelumnya dipersepsikan anti korupsi.''

Lebih lanjut, Hayono menjelaskan bahwa janji besar reformasi adalah memberantas reformasi. Oleh karena itu, parpol wajib hukumnya untuk penuhi janji.

"Konsekuensinya Partai Demokrat harus secara tegas dan jelas konsisten terhadap amanat rakyat tersebut tanpa pandang bulu untuk berantas korupsi," kata Hayono.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement