Jumat 22 Jun 2012 09:59 WIB

Empat Jenazah Korban Fokker-27 Diterbangkan ke Makassar

    Sejumlah warga menyaksikan bangkai pesawat Fokker 27 yang jatuh di komplek Rajawali, Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (21/6).  (Adhi Wicaksono/Republika)
Sejumlah warga menyaksikan bangkai pesawat Fokker 27 yang jatuh di komplek Rajawali, Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (21/6). (Adhi Wicaksono/Republika)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Empat jenazah korban yang tertimpa Pesawat Fokker-27 karena berada di dalam rumah saat terjadinya kecelakaan, dikirim ke Makassar menggunakan Hercules A1315.

"Pesawat baru saja lepas landas, Anda lihat sendiri tadi, anggota keluarga yang terdaftar di manifes pesawat ada 17 orang," kata Kepala Penerangan Umum Lanud Halim Perdanakusuma Mayor Dinas Khusus TNI-AU Gerardus Maliti di Lapangan Skuadron Udara 2, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat.

Empat jenazah tersebut adalah anggota keluarga Mayor ADM Johannes Tandi Sosan, yakni Martina Loren Sosan (ibu kandung), Onchi Belorundun (adik kandung), Brian Kristianbel Tandi Sosan (anak laki-laki, enam tahun), dan Nevlin Tanonen (Keponakan, dua tahun).

Rombongan pengantar jenazah yang menumpang Pesawat Hercules A1315 milik Skuadron Udara 32 Malang tersebut akan menggunakan pesawat yang sama saat kembali ke Jakarta nanti.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement