Senin 17 Jun 2024 16:03 WIB

Momen Sebelum Vina Meninggal, Cerita Suroto dan Liga Akbar Ternyata Saling Terkait

Saat berada di rumah sakit Vina masih hidup.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Teguh Firmansyah
Liga Akbar (tengah) saksi kasus Vina Cirebon, yang mencabut BAP yang ditandatanganinya pada 2016. Liga Akbar didampingi kuasa hukumnya saat ditemui di Cirebon, Jumat (14/6/2024) malam.
Foto: Dok Republika
Liga Akbar (tengah) saksi kasus Vina Cirebon, yang mencabut BAP yang ditandatanganinya pada 2016. Liga Akbar didampingi kuasa hukumnya saat ditemui di Cirebon, Jumat (14/6/2024) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Momen sebelum Vina meninggal diceritakan oleh saksi bernama Suroto dan Liga Akbar. Dalam pernyataan terbaru, Liga Akbar yang diketahui merupakan teman tongkrongan Eky dan Vina menceritakan bagaimana ia mencari kedua korban di rumah sakit usai kabar korban kecelakaan. Vina ternyata masih hidup saat dibawa ke RS dan sempat masuk di IGD.

Liga mengaku mendapat informasi Eky dan Vina kecelakaan dari temannya yang berinisial T. Sementara itu T memperoleh kabar itu setelah mendapat telepon dari pimpinan organiasi tempat Eky bernaung, atau ketua 04 Sumber, AU.

Baca Juga

BACA JUGA: Tujuan Ibadah Kurban Idul Adha

Namun, Liga tidak mengetahui apakah AU ke lokasi kejadian atau tidak. Pasalnya, foto kejadian yang menimpa Eky dan Vina saat itu sudah tersebar luas di status BBM (blackberry messenger).

 

"Dari situ saya dan tiga rekan mencari tahu ke rumah sakit terdekat. Awalnya di RS Ciremai, tapi gak ada. Terus ke RS Gunung Jati. Di RS Gunung Jati sudah ramai di ruang jenazah dan IGD,’’ ucap Liga.

Liga mengatakan, dokter dan petugas keamanan rumah sakit kemudian meminta klarifikasinya mengenai identitas Eky dan Vina. Dia lantas melihat ke kamar jenazah, dan di situ benar ada Eky. "Terus di IGD, benar Vina. Di situ Vina masih bernapas,’’ ungkap Liga, akhir pekan lalu. 

Seingat Liga, saat itu Eky memakai kaos lengan panjang warna hitam, celana jeans, sepatu dan helm. Sedangkan Vina, memakai jaket XTC dan rok pendek seatas paha warna hitam.

Baca di halaman selanjutnya...

 

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement