Jumat 24 May 2024 14:20 WIB

Koran 1963 Beritakan di Masa Depan Telepon Dikantongin, Sekarang Terjadi, Begini Beritanya

Teknologi telepon akan terus berkembang.

Koran tahun 1963
Foto: Twitter
Koran tahun 1963

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hari ini kita membawa ponsel cerdas ke berbagai tempat dengan cara yang sangat praktis: disimpan di dalam kantong baju atau di dalam tas kecil. Ternyata hal ini sudah diprediksi oleh sejumlah orang pada tahun 1960-an. 

Di masa itu, teknologi telepon seluler tidak populer, sebagaimana diberitakan Koran asal Inggris Mansfield News-Journal pada Kamis, 18 April 1963. Berita koran tersebut adalah sebagai berikut.

Baca Juga

Suatu hari nanti, orang-orang Mansfield akan membawa telepon (nirkabel) yang tersimpan di dalam kantong mereka. 

Jangan berharap hal itu terjadi besok atau dalam waktu singkat. 

Manager Pemasaran Perusahaan telepon Frederick Huntsman, Jean Conrad. "Telepon semacam ini akan ada jauh di masa yang akan datang," ujarnya sambil menunjukkan ponsel flip dengan layar di bagian atas dan keypad di bagian bawah.

Saat ini, telepon dengan teknologi semacam itu sedang diteliti sebuah laboratorium pengembangan teknologi, dan telepon semacam itu bisa berfungsi dengan baik, memudahkan pemiliknya untuk menerima telepon dan berkomunikasi jarak jauh di mana pun berada. 

Telepon (nirkabel) di masa yang akan datang akan dilengkapi dengan fitur pengeras suara dan telepon visual, sehingga pemilik telepon dapat berkomunikasi dengan pemilik telepon lainnya di tempat yang berbeda sambil menyaksikan langsung penampilan mereka di waktu yang sama.

Nantinya, telepon semacam ini akan menjadi komoditas perdagangan umum yang dapat dimiliki siapa pun, telepon dengan pengeras suara. Jika ibu rumah tangga sibuk mempersiapkan makanan akan tetap bisa berkomunikasi dengan menggunakan alat tersebut. Atau dengan telepon berteknologi semacam itu sebuah rumah bisa menjadi tempat berkomunikasi antarkawasan atau interkom.

Telepon yang menampilkan visual (video) memudahkan pemiliknya untuk berbicara dengan menggunakan mikrofon dan pengeras suara. Sedangkan alat kamera yang terdapat di telepon tersebut akan merekam apa yang dikerjakan saat itu juga. Kemudian mengirimkan datanya ke telepon teman bicaranya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement