Rabu 17 Apr 2024 10:46 WIB

Personel Polri Tewas Usai Diserang di Dekat Mapolres Yahukimo, OPM Klaim Bertanggung Jawab

Almarhum Bripda Oktavianus Buara gugur setelah dianiaya oleh orang tidak dikenal.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Andri Saubani
Jenaza korban meninggal dunia. (ilustrasi)
Foto:

Organisasi Papua Merdeka (OPM) mengaku bertanggung jawab atas pembunuhan personel kepolisian Bripda Oktavianus Buara. Juru Bicara Tentara Pembebebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) OPM Sebby Sambom menyampaikan, pembunuhan terhadap anggota Polres Yahukimo, Papua Pegunungan itu dilakukan oleh kelompok Elkius Kobak bersama-sama pasukannya. 

“Panglima TPNPB-OPM Wilayah XVI Yahukimo dibawah pimpin Brigadir Elkius Kobak, dan pasukannya melaporkan bahwa mereka telah berhasil bunuh seorang anggota polisi di Yahukimo,” kata Sebby dalam siaran pers yang diterima Republika, di Jakarta, pada Rabu (17/4/2024) dini hari.

“Dan Panglima Elkius Kobak bersama-sama pasukannya mengatakan bahwa mereka bertanggungjawab atas pembunuhan anggota kepolisian atas nama Oktavianus Buara tersebut,” ujar Sebby, menambahkan.

Sebby menerangkan, pembunuhan tersebut merupakan reaksi dari peningkatan situasi dalam pengerahan pasukan militer dan kepolisian di sejumlah wilayah di Papua. Termasuk di Yahukimo, yang dikatakan Sebby dari laporan kelompoknya terjadi peningkatan-peningkatan patroli malam di Yahukimo. TPNPB-OPM kata Sebby, pun melakukan pemantauan atas situasi tersebut dengan melakukan pengintaian. Dari pengintaian tersebut, kata Sebby, kelompok Elkianus Kobak menemukan Bripda Oktavianus Buara yang dalam pengaruh alkohol.

“Terpantau dengan jelas, bahwa Oktavianus Buara sedang dalam keadaan mabuk setelah mengonsumsi alkohol yang dijual oleh kaum imigran Indonesia di Kabupaten Yahukimo,” kata Sebby. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement