Jumat 05 Jan 2024 13:07 WIB

Tiga KA Perjalanan dari dan ke Daop 7 Madiun Tujuan Bandung Dialihkan

Pelanggan KA dapat membatalkan perjalanan dan mendapat pengembalian biaya tiket.

Tabrakan kereta api KA Turangga jurusan Surabaya-Bandung dengan KA commuter line jurusan Padalarang-Cicalengka, sekitar pukul 06.03 WIB, tak jauh dari Stasiun Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jumat (5/1/2023).Belum diketahui penyebab tabrakan dua kereta ini. Pihak PT KAI menyatakan penyebab kecelakaan baru bisa diketahui setelah ada investigasi.
Foto:

Sebelumnya, kecelakaan terjadi antara Kereta Api (KA) Turangga dengan KA Lokal Bandung di jalur petak Stasiun Cicalengka Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat pagi. Manajer Humas KAI Daop 2 Ayep menjelaskan kejadian tersebut yang berawal saat kedua kereta saling bertabrakan pada pukul 06.03 WIB.

PT KAI masih proses evakuasi dalam insiden kecelakaan ini. Sementara itu, Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengirimkan tim untuk menindaklanjuti dan mengevakuasi korban terkait insiden kecelakaan kereta api tersebut.

"Guna menindaklanjuti dan mengevakuasi korban dari insiden ini, DJKA telah mengirimkan tim teknis untuk mengamankan lokasi kejadian," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement