Senin 01 Jan 2024 14:39 WIB

Bima Arya: Malam Pergantian Tahun Baru 2024 di Kota Bogor Aman

Wali Kota Bogor bersyukur malam pergantian Tahun Baru 2024 berlangsung kondusif.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto.
Foto: Republika/Shabrina Zakaria
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengapresiasi seluruh warganya karena malam pergantian Tahun Baru 2024 berlangsung aman dan tertib. Bersama wakilnya Dedie Abdul Rachim, Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto, Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso, Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Fikri Ferdian dan jajaran Polresta Bogor Kota, Bima melakukan patroli keliling pada Ahad (31/12/2023) malam WIB, menjelang Tahun Baru 2024.

"Warga Bogor yang kami cintai, kami Forkopimda menyampaikan apresiasi, terima kasih atas kerja sama dan juga pengertiannya sehingga malam pergantian tahun ini berjalan lancar, aman, tertib dan kondusif," kata Bima saat diwawancarai di pos polisi Baranangsiang.

Patroli keliling Bima yang dilaksanakan rutin setiap malam tahun baru bersama Forkopimda dalam mengawasi keamanan tempat keramaian di pusat kota. Kali ini, diawali dengan memantau arus lalu lintas dari Masjid Agung, Alun-Alun Kota Bogor menuju Air Mancur, kemudian berputar hingga ke sejumlah jalan yang biasanya padat kendaraan hingga berhenti di Pos Polisi Baranangsiang.

Sepanjang jalan, Bima melihat keramaian masyarakat yang merayakan malam pergantian tahun di Alun-Alun kota, Jalan Sudirman, Yasmin, Sukasari, hingga ke Jalan Pajajaran area Tugu Kujang. Wisata kuliner jadi incaran warga yang menunggu malam pergantian bersama keluarga, saudara dan teman-teman mereka.

Bima bersyukur, situasi yang terpantau oleh CCTV kepolisian maupun hasil patroli bersama menunjukkan kondisi malam pergantian yang aman dan kondusif. "Terima kasih sudah menjaga kebersamaan, ketertiban dan keamanan Kota Bogor dan kami menyampaikan ucapan selamat tahun baru, selamat menjemput harapan di tahun 2024," ujarnya.

Bima berkomitmen akan terus menjaga kebersamaan warga Kota Bogor pada Tahun 2024. "Selamat menjaga kebersamaan di tahun politik. Insya Allah, kami Forkopimda akan terus bersinergi, berkolaborasi, bekerja keras, untuk tetap menjaga kebersamaan, di tahun depan," kata politikus PAN tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement