Ahad 26 Nov 2023 09:32 WIB

Sahabat Anies Bersama Imin Dideklarasikan Hari Ini

Deklarasi Sahabat Anies Bersama Imin digelar di Hall Basket Senayan Jakarta hari ini.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Andri Saubani
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan.
Foto: Republika/Alfian choir
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam dinamika politik yang semakin membara, kekuatan solidaritas dan dukungan menjadi pilar utama. Dengan memanfaatkan semangat kesatuan, Sahabat Anies Bersama Imin (ABI) akan dideklarasikan. Pendeklrasian itu disebut akan menjadi motor penggerak perubahan Indonesia.

"Ini adalah panggung aksi kita, panggung untuk merapatkan barisan, menjalin hubungan yang lebih erat, dan bersama-sama menjadi motor penggerak perubahan positif untuk Indonesia yang lebih baik, lebih maju, dan lebih inklusif," ujar Ketua Dewan Penasihat Sahabat ABI Japto Soerjosoemarno lewat keterangannya, Ahad (26/11/2023).

Baca Juga

Wakil Ketua Dewan Penasihat Timnas Anies-Imin (Amin) itu mengatakan, Sahabat ABI hadir sebagai wadah segala ide, gagasan, dan aspirasi, menciptakan langkah awal menuju Indonesia yang lebih gemilang di masa depan. Diharapkan, Sahabat ABI dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk berperan aktif dalam pemilu 2024.

"Tak hanya sebagai perantara antara masyarakat dan capres serta cawapres Amin, Sahabat ABI juga menjadi inspirasi bagi generasi muda dan masyarakat agar berperan aktif dalam Pemilu 2024," kata dia.

Sahabat ABI akan mempersembahkan panggung kebersamaan untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat bersuara dan memberikan dukungan penuh kepada capres dan cawapres Anies Baswedan dan A Muhaimin Iskandar di Pemilu Presiden 2024.

Deklarasi akan digelar di Hall Basket Senayan pada hari Ahad (26/11/2023) pukul 15.00 WIB. Kegiatan deklarasi tersebut rencananya akan dihadiri oleh komunitas 234 SC, Pemuda Pancasila, dan berbagai elemen masyarakat yang menyemarakkan acara.

Dengan semangat dan tekad yang membara, Sahabat ABI berkomitmen untuk menanamkan solidaritas, memperkuat kebersamaan, dan menumbuhkan dukungan positif bagi pasangan Amin. Dharapkan kolaborasi tersebut menjadi panggung bagi suara masyarakat.

"Memberikan ruang untuk bersuara, dan memberdayakan setiap individu untuk berperan aktif dalam mewujudkan perubahan yang lebih baik," kata dia.

Rangkaian acara deklarasi Sahabat ABI akan dimulai dengan sambutan dari Ketua Sahabat ABI, Ersandria Rendrata, sambutan Ketua Umum MPN, Japto Soerjosoemarno, sambutan Ketua Dewan Pembina, Abishalom Soerjosoemarno, konferensi pers langsung pasangan Amin.

Keberadaan semua pihak di acara ini diharapkan akan memberikan sentuhan positif bagi Sahabat ABI dan masyarakat pada umumnya, menciptakan dukungan dan kerjasama yang konstruktif untuk mendukung pasangan calon nomor urut satu itu.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement