Senin 20 Nov 2023 18:36 WIB

Warga Diimbau Kedepankan Persaudaraan Jelang Pemilu 2024

Berbeda pilihan dalam Pemilu 2024 bukan alasan untuk berpecah.

Ilustrasi Pemilu
Foto: republika/mgrol100
Ilustrasi Pemilu

REPUBLIKA.CO.ID, PARIGI MAUTONG -- Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Tengah mengajak warga untuk mengedepankan persaudaraan dan kebersamaan menjelang pelaksanaan pemilu tahun 2024.

"Merajut perdamaian dan kebersamaan untuk Indonesia yang aman dan damai harus terus dilakukan," kata Ketua FKUB Provinsi Sulawesi Tengah Profesor Zainal Abidin dalam tablig akbar di Pondok Pesantren Al-Izzah As’adiyah, Kabupaten Parigi Moutong, Sabtu.

Baca Juga

Ia mengajak umat beragama untuk berprasangka baik serta menghindari prasangka buruk dan perasaan curiga yang bisa merusak persahabatan dan persaudaraan.

"Maka dengan ini akan terjalin perasaan saling menghormati dan saling menghargai yang pada gilirannya akan saling mencintai," kata dia.

Dia juga mengemukakan pentingnya toleransi serta saling menghormati perbedaan keyakinan dan perbedaan pendapat dalam tablig akbar bertajuk "Dengan Merajut Persaudaraan dan Kebersamaan, Kita Wujudkan Provinsi Sulawesi Tengah yang Aman dan Damai".

"Perbedaan adalah sebuah keniscayaan, perbedaan adalah sunnatulllah yang harus kita terima," katanya.

Dalam tablig akbar yang dihadiri anggota forum koordinasi pimpinan daerah, aparat pemerintah, tokoh agama, dan tokoh masyarakat Parigi Moutong, dia menyampaikan bahwa kerukunan dan perdamaian diwujudkan dengan mencari titik temu perbedaan, bukan menghilangkan perbedaan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement