Ahad 05 Nov 2023 15:21 WIB

Jerry Sambuaga Jadi Ketua Under Fourty Partai Golkar

Jerry menuturkan, tahun 2024 merupakan tahunnya anak muda.

Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Jerry Sambuaga ditunjuk menjadi Ketua Under Fourty (U-40) Partai Golkar.
Foto: dok pribadi
Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Jerry Sambuaga ditunjuk menjadi Ketua Under Fourty (U-40) Partai Golkar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) sekaligus Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuaga ditunjuk oleh Partai Golkar menjadi Ketua Under Fourty (U-40) Partai Golkar. Penunjukan politikus muda Partai Golkar tersebut dimaksudkan dalam rangka mengawal komitmen Partai Golkar untuk membuka jalan bagi generasi muda ikut berkontestasi pada Pemilu 2024.

"Saya menyambut baik tugas yang diberikan Ketua Umum Airlangga untuk saya menjadi Ketua U-40 Partai Golkar," kata Jerry dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Ahad (5/11/2023).

Baca Juga

Menurut dia, tahun 2024 adalah tahunnya anak muda, sebab pemilih muda akan mendominasi pada Pemilu 2024. Oleh karena itu, dia menegaskan komitmennya untuk mengawal putusan partai-nya agar kader U-40 Partai Golkar bisa ikut meramaikan kontestasi politik Tanah Air, serta menempati posisi-posisi strategis di pemerintahan.

"Saya bersama dengan kader-kader U-40 Partai Golkar lainnya siap untuk mengawal dan mendukung upaya Partai Golkar untuk mendistribusikan kader-kader mudanya menempati posisi dan jabatan di pemerintahan di Indonesia," ujarnya.

Sebelumnya, kader Partai Golkar U-40 atau yang berusia di bawah 40 tahun pertama kali diperkenalkan oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto pada Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) II Partai Golkar, Jakarta, Sabtu (21/10/2023).

Dimana, salah satu putusannya adalah mengusung Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) yang diusung oleh Partai Golkar mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

"Di Partai Golkar itu ada namanya kader under fourty, yaitu kader-kader muda Partai Golkar yang usianya di bawah 40 tahun. Rapimnas Partai Golkar kali ini sepakat untuk mengusung Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden karena Partai Golkar komitmen untuk memperjuangkan anak-anak muda kita di berbagai posisi strategis baik eksekutif dan legislatif, di pusat maupun di daerah," kata Airlangga dalam sambutannya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement