REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Universitas Amikom Yogyakarta menggelar Dies Natalis ke-29, pada Rabu (11/10/2023). Bertepatan di Dies Natalis ke-29 kali ini, Universitas Amikom Yogyakarta menyampaikan sejumlah capaian. Salah satunya diperolehnya Surat Keputusan (SK) program studi baru Informatika untuk program doktor (S3). SK diserahkan langsung oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah V Yogyakarta kepada Rektor Universitas Amikom Yogyakarta.
"Alhamdulillah bersamaan dengan Dies Natalis ke-29 ini kita mendapatkan anugerah luar biasa, pertama adalah tadi yang sudah diserahkan Prof Aris (Kepala LL Dikti Wilayah V) tidak lain adalah program doktor ilmu informatika," kata Rektor Universitas Amikom Yogyakarta Suyanto, Rabu (11/10/2023).
Suyanto mengatakan, dengan adanya SK tersebut maka Universitas Amikom Yogyakarta menjadi satu-satunya program untuk doktor informatika di wilayah V ini. Ia pun bersyukur atas capaian tersebut.
"Menurut saya ini luar biasa untuk PTS. Dan kita oleh prof Aris disebutkan adalah pertama kali PTS yang mendapatkan hibah world class professor. Luar biasa terima kasih," ucapnya.
"Karena Amikom yang dibidik fourth generation university, universitas generasi empat yang akan menghasilkan mahasiswanya baik S1, S2, S3 pertama sebagai scientist, mungkin cocok untuk program doktor, tetapi tidak menutup kemungkinan sebagai profesional, entepreneur, dan sebagai artist. Semuanya memungkinan termasuk S3," ungkapnya.
-
Cerita Jokowi Soal Momen Guyon dengan Prabowo Bahas Cawe-Cawe
-
-
Jumat , 07 Feb 2025, 22:26 WIB
Turun Tangan Gas 3 Kg, Indikator: Ikhtiar Prabowo Jaga Trust Publik
-
Jumat , 07 Feb 2025, 22:17 WIB
Ditetapkan Jadi Gubernur dan Wagub, Agustiar-Edy Ajak Masyarakat Bangun Kalteng
-
Jumat , 07 Feb 2025, 22:16 WIB
Dua Polisi Terduga Pemerasan Anak Pemilik Prodia Dipecat
-
Jumat , 07 Feb 2025, 22:09 WIB
Jadi Tersangka, Ini Profil Dirjen Anggaran Isa Rachmatarwata
-