Kamis 24 Aug 2023 23:08 WIB

Aksi Pemobil di Bogor Hentikan Tawuran Pelajar, Banjir Dukungan Warganet

Sejumlah pelajar berboncengan motor saling mengejar dan mengacungkan senjata tajam.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi Anak Sekolah Tawuran
Foto: Foto : MgRol_92
Ilustrasi Anak Sekolah Tawuran

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Seorang pengemudi mobil di Bogor viral, usai menghentikan aksi tawuran pelajar yang terjadi di Desa Cikeas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Pengemudi mobil tersebut membunyikan klakson dan menggiring para pelaku tawuran yang menggunakan motor.

Dalam video yang beredar di Instagram, banyak komentar yang mendukung aksi pemobil tersebut. Sebagian besar warganet juga geram dengan tindakan pelajar tersebut.

Baca Juga

Kapolsek Gunung Putri Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat mengungkapkan peristiwa itu terjadi pada Senin (21/8/2023). Dalam video yang beredar di media sosial, sejumlah pelajar berboncengan sepeda motor saling mengejar dan mengacungkan senjata tajam.

Dari dalam mobil, sang pengemudi merekam kejadian tersebut sambil membunyikan klakson. Alhasil, para pelaku tawuran pun panik dan melarikan diri.

“Jadi pengemudi mobil ini begitu melihat akan ada tawuran, dia membunyikan klakson dan sambil menggiring untuk membubarkan tawuran tersebut,” kata Bayu, Kamis (24/8/2023).

Karena terus digiring dan diklakson terus-menerus, kata Bayu, alhasil para pelajar tersebut panik. Salah satu di antaranya membelokkan motornya ke arah kanan, namun tidak melihat ada pengemudi motor dari arah berlawanan hingga terjadi tabrakan.

Pengemudi motor tersebut lantas terjatuh dan...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement