Kamis 27 Jul 2023 17:39 WIB

Kebakaran Kandang di Kuningan Terulang, 2.000 Ekor Ayam Terpanggang

Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Ani Nursalikah
Petugas pemadam kebakaran Kabupaten Kuningan sedang melakukan pendinginan terhadap kandang ayam yang terbakar di Desa Karangsari. Akibat kebakaran itu, 2.000 ekor ayam mati terpanggang.
Foto:

Selang 20 menit dari kejadian awal kebakaran, seorang warga menghubungi Kantor UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Kuningan. Petugas pemadam kebakaran yang mendapat informasi segera meluncur ke lokasi kejadian.

Dengan dibantu warga dan aparat desa setempat, api berhasil dipadamkan pada Kamis (27/7/2023) pukul 00.15 WIB.

"Penyebab kebakaran diduga dari arus pendek listrik yang berasal dari pecahan bohlam lampu, kemudian mengenai kandang yang terbuat dari bambu," kata Khadafi.

Cepatnya laporan kejadian dan bantuan partisipasi masyarakat dan pemdes setempat, membuat kebakaran tidak meluas. Sebagian aset pun dapat diselamatkan.

Khadafi menyebutkan, dari luas kandang 108 meter persegi, yang terbakar sekitar 18 meter persegi. Selain itu, barang lain yang terbakar di, antaranya tandon air, pakan ayam, dan arang.

Total kerugian pemilik...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement