Jumat 14 Jul 2023 19:57 WIB

Ada Benda Mirip UFO di Pasuruan, Airnav: Tak Terdeteksi Radar

Airnav Surabaya mengaku tak mendeteksi benda asing pada 9 Juli 2023

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Pengunjung memotret Monumen Crop Circle atau Monumen UFO di Berbah, Sleman, Yogyakarta.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Pengunjung memotret Monumen Crop Circle atau Monumen UFO di Berbah, Sleman, Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Potongan video penampakan benda mirip Unidentified Flying Object (UFO) di langit Pasuruan dan Jember, Jawa Timur, viral di media sosial beberapa waktu lalu. Sontak, hal itu menuai perbincangan khalayak. Di Pasuruan, penampakan benda mirip UFO tersebut terlihat pada 9 Juli 2023, sekitar pukul 12:00 WIB. Adapun di Jember, benda tersebut terekam pada Rabu, 12 Juli 2023, sekitar pukul 04:55 WIB.

Meski demikian, Manajer Operasional Airnav Surabaya, Ibnu Hargianto mengatakan, pihaknya tidak mendeteksi adanya benda asing yang tertangkap radar pada 9 Juli 2023 lalu. Ia pun tidak bisa menjelaskan terkait benda terssbut, karena memang tidak terdeteksi radar.

"Yang jelas kalau kayak gitu gak terdetek. Kalau kita kan yang terlihat, kalau gak terlihat (radar) kan gak bisa monitor," kata Ibnu, Jumat (14/7/2023).

Ia pun enggan memberikan penjelasan lebih lanjut terkait benda yang terekam di langit Pasuruan dan Jember tersebut. "Mohon maaf, bukan kapasitas kita memberikan statement yang seperti itu (tentang UFO) karena tidak nyata. Kalau pesawat bisa kita sampaikan, kalau dari tower atau radar bisa kelihatan," ujarnya.

Sebelumnya, akun Twitter @kabarUFO mengunggah dua postingan berisi potongan video penampakan benda mirip UFO yang lokasi pengambilan gambarnya sama-sama di Jawa Timur. Postingan pertama berisi potongan video yang merekam benda mirip UFO, yang lokasi pengambilannya dari Bangil, Pasuruan, Jawa Timur pada 9 Juli 2023, sekitar pukul 12:00 WIB.

Postingan kedua berisi video penampakan benda bundar mirip UFO yang diambil dari Jalan Bromo, Ponjen, Kencong, Jember, Jawa Timur pada Rabu, (12/7/2023) sekitar pukul 04:55 WIB. Pemilik akun menjelaskan, penampakan benda mirip UFO di Jember terjadi mulai pukul 04:30 WIB dan hilang saat matahari terbit.

Postingan itu pun mendapat ragam respon dari netizen. Seperti akun bernama @emjipack yang menyebut penampakan benda mirif UFO di Jember sama dengan yeng terlihat di Pasuruan.

"Sama yg dipasuruan nih .... mereka kayak lg mengamati sesuatu.....gunung yg lg meletus kali," tulisnya.

Meski demikian, ada juga netizen yang tidak mempercayai bahwa benda yang ada di rekaman tersebut adalah UFO. Ada juga yang menganggap benda tersebut adalah drone. "Drone paling," tulis akun @awah_x.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement