Jumat 21 Apr 2023 17:50 WIB

PDIP Umumkan Ganjar Capres, PKB: KKIR Juga Segera Deklarasi

PKB menyebut bakal ada tiga paslon di Pilpres 2024.

Rep: Ali Mansur/ Red: Agus raharjo
Anggota Fraksi PKB  Daniel Johan.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Anggota Fraksi PKB Daniel Johan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengucapkan selamat kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang ditetapkan sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024 mendatang. Namun PKB juga tidak mau kalah, dalam waktu dekat Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) akan mendeklarasikan capres-cawapres.

"Selamat untuk Pak Ganjar, tentu ini menjadi hari yang istimewa untuk Pak Ganjar yang akhirnya resmi menjadi capres PDIP, koalisi KIR juga akan segera mendeklarasikan, kita tunggu saja," ujar ketua DPP PKB Daniel Johan saat dihubungi melalui pesan singkat, Jumat (21/4/2023).

Baca Juga

Menurut Daniel Johan dengan ditetapkannya Ganjar Pranowo oleh PDI Perjuangan maka setidaknya bakal ada tiga calon presiden yang akan bertarung di Pilpres 2024 mendatang. Hanya saja, Daniel Johan belum dapat memberitahukan kepada awak media siapa sosok yang akan dipilih KIR sebagai capres 2024.

"Dengan demikian sejauh ini minimal telah muncul tiga calon yang memberi pilihan bagi rakyat. Mari kita sambut pesta demokrasi dengan riang gembira dan penuh antusias," kata Daniel Johan.

 

Sebelumnya, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengumumkan nama Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024 dari PDI Perjuangan. Penetapan ini diumumkan pada Rapat DPP Partai ke-140 Diperluas Tiga Pilar dengan agenda konsolidasi internal dan silaturahmi Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Menetapkan Ganjar Granowo yang saat ini sebagai gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan," ujar Megawati saat mengumumkan nama tersebut secara daring.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement