Selasa 31 Jan 2023 11:30 WIB

Bertemu di Semarang, Megawati, Hasto, dan Gibran Sempat Bahas Kaesang

Wali Kota Solo Gibran sebut Ketum PDIP Megawati dan Hasto sempat membahas Kaesang.

Rep: c02/ Red: Bilal Ramadhan
Walkot Solo Gibran sebut Ketum PDIP Megawati dan Hasto sempat membahas Kaesang.
Foto: Republika/Alfian
Walkot Solo Gibran sebut Ketum PDIP Megawati dan Hasto sempat membahas Kaesang.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengatakan, Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri sempat menyinggung soal keinginan putra bungsu Presiden Joko Widodo terjun ke dunia politik.

Hal tersebut diungkapkan oleh Gibran ketika ditemui di Balaikota Solo, Selasa (31/1/2023) pagi. "Beliau dulu yang menginisiasi pembicaraan itu tentang Kaesang," katanya. 

Baca Juga

Kendati demikian, Gibran enggan membocorkan pembicaraan tentang adiknya dengan Ketum Moncong Putih. Ia juga tidak ingin mengungkapkan apakah Megawati tertarik untuk mengader Kaesang. "Rahasia," katanya. 

Selain itu, Gibran juga mengaku sempat menjalin pembicaraan dengan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, terkait dengan keputusan putra bungsu Presiden Joko Widodo yang ingin terjun ke dunia politik tersebut. "Ada, (mengader Kaesang?) ya termasuk itu, rahasia," katanya.

Sebelumnya, putra sulung Jokowi tersebut mengaku kaget atas pernyataan terbuka adik bungsunya Kaesang Pangarep atas ketertarikannya pada dunia politik selama makan siang bersama Presiden Joko Widodo dan keluarga di Ono Solo Coffee & Eatery, Senin (23/1/2023) kemarin.

"Kemarin malah yang kita bicarakan itu malah Kaesang. Kaesang kemarin aku yo kaget, dia secara terbuka kemarin ke saya ke Bapak (Jokowi) dia ada ketertarikan ke politik," kata Gibran ketika ditemui di Balaikota Solo, Selasa (24/1/2023).

Kendati demikian, Gibran mengatakan, tidak mengetahui langkah ke depan apa yang akan diambil adik bungsunya tersebut. Bahkan, ia sempat mempertanyakan keseriusan pernyataan Kaesang. "Endak tahu, saya kan baru denger kemarin saya kaget, tenan ora," katanya.

Gibran juga mengatakan, Jokowi sempat kaget atas pernyataan terbuka Kaesang tersebut. Menurut dia, adiknya jarang menyinggung perihal politik, apalagi menunjukkan minat terjun ke dalamnya.

"Bapak yo kaget. (Bapak mendukung?) Kaget dulu, (tapi) biasanya ga pernah ngomongin kayak gitu, aku yo kaget," katanya.

Selain itu, Gibran menilai bahwa ketertarikan Kaesang pada politik masih di tahap mencari tahu. "Ketok e Kaesang masih penjajakan, masih tanya-tanya, kemarin masih tanya-tanya saya, tanya tanya bapak, intinya masih tanya-tanya, tapi dia kemarin mengatakan pengen (terjun ke politik)," kata Gibran.

Baca juga : Ini Alasan PKS Akhirnya Mendukung Anies Baswedan Jadi Capres

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement