Selasa 01 Nov 2022 17:02 WIB

DCC Berkolaborasi dengan Universitas BSI Bantu Kenalkan Dunia Kreatif kepada Siswa SMK

Digital kreatif saat ini menjadi salah satu hal yang paling digandrungi generasi muda

DCC (Digital Creative Centre) berkolaborasi dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Margonda, Depok sukses menyelenggarakan kegiatan BSI Digination, Sabtu (22/10/2022), di Universitas BSI kampus Margonda, Jalan Margonda Raya No 8, Pondok Cina, Depok.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
DCC (Digital Creative Centre) berkolaborasi dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Margonda, Depok sukses menyelenggarakan kegiatan BSI Digination, Sabtu (22/10/2022), di Universitas BSI kampus Margonda, Jalan Margonda Raya No 8, Pondok Cina, Depok.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Digital kreatif, saat ini menjadi salah satu hal yang paling digandrungi oleh generasi milenial hingga generasi Z, salah satunya pada media sosial. Sebab, penggunaan media sosial menjadi gaya hidup mereka.

Oleh karena itu DCC (Digital Creative Centre) berkolaborasi dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Margonda, Depok sukses menyelenggarakan kegiatan BSI Digination, Sabtu (22/10/2022), di Universitas BSI kampus Margonda, Jalan Margonda Raya No 8, Pondok Cina, Depok.

Baca Juga

Dengan mengusung tema “Opportunities in Creative Industry”, DCC sebagai salah satu wadah untuk memberikan pembinaan kepada siswa/i tingkat SMA/SMK sederajat dalam meningkatkan kualitas di bidang digital kreatif, kali ini mengundang SMK Multicomp Depok untuk hadir pada acara BSI Digination.

Sebagai narasumber sekaligus CEO dari Digital Creative Centre atau Lab Alfa-1 , Ibnu Alfarobi, menjelaskan maksud dan tujuan diadakannnya kegiatan BSI Digination. Terutama untuk mengenalkan dunia digital kreatif kepada siswa/i SMK Multicomp Depok. Kerja sama dengan Universitas BSI menurut Ibnu, sangat sejalan. Mengingat, Universitas BSI sebagai Kampus Digital Kreatif.

“Tujuan adanya BSI Digination ini, untuk memperkenalkan kepada siswa/i SMK/SMA sederajat, khususnya SMK Multicomp Depok kepada digital kreatif, oleh karena itu pada gelaran BSI Digination terdapat dua rangkaian acara yakni workshop dan exhibition,” papar Ibnu saat wawancara langsung, Sabtu (22/10/2022).

Selaras dengan itu, Taat Kuspriyanto, selaku kepala kampus Universitas BSI kampus Margonda juga menyampaikan hal yang sama, DCC berkolaborasi dengan Universitas BSI kampus Margonda mengadakan BSI Digination untuk memberikan pelatihan kepada para siswa/i dalam dunia digital kreatif.

“BSI Digination menjadi wadah atau sarana untuk melatih siswa/i kepada dunia digital, saya berharap dengan adanya pelatihan ini, dapat memberikan pengalaman menarik kepada siswa/i SMK Multicomp Depok,” ucap Taat.

Sementara itu, sebagai guru pendamping sekaligus guru produktif dari SMK Multicomp Depok, Ilham Septiandra merasa sangat senang karena telah mengundang sekolahnya dalam kegiatan workshop dan kunjungan industri.

“Saya sangat senang sekali, karena SMK Multicomp Depok telah diundang, diberikan akomodasi berupa bus untuk mengantar dan menjemput siswa, diberikan pelatihan juga, sungguh pengalaman yang sangat luar biasa, saya ucapkan terima kasih untuk DCC dan Universitas BSI,” ujar Ilham.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement