Senin 24 Oct 2022 12:28 WIB

Anies Pascapurnatugas: Tekuni Hobi, Temui Jokowi, Hingga Hadiri Deklarasi

Meski tak jadi gubernur, nama Anies masih jadi perbincangan publik dalam sepekan ini.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ratna Puspita
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima rompi dalam acara Rakernas dan Ikrar Kebulatan Tekad Relawan Go-Anies di Jakarta, Ahad (23/10/2022). Go-Anies merupakan kelompok relawan yang mendeklarasikan untuk mendukung dan memenangkan Anies Baswedan menjadi Presiden pada pilpres 2024.
Foto: Prayogi/Republika.
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima rompi dalam acara Rakernas dan Ikrar Kebulatan Tekad Relawan Go-Anies di Jakarta, Ahad (23/10/2022). Go-Anies merupakan kelompok relawan yang mendeklarasikan untuk mendukung dan memenangkan Anies Baswedan menjadi Presiden pada pilpres 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tepat satu pekan Anies Baswedan purnatugas dari jabatannya sebagai gubernur DKI Jakarta. Meski tak lagi menjabat gubernur, nama Anies masih jadi perbincangan publik dalam sepekan ini. 

Hal tersebut tidak terlepas dari beragam aktivitas yang dilakukan Anies selama beberapa hari terakhir ini. Anies berpamitan dengan Aparatur Sipil Negara (ASN) di balaikota DKI Jakarta,  Jalan Merdeka Selatan, Jumat (14/10/2022). Sebelum acara, Anies juga sempat menunaikan ibadah salat Jumat bersama ASN di Masjid Fatahillah, Jakarta. 

Baca Juga

Anies juga menyempatkan diri bergowes dari rumah ke Balaikota DKI Jakarta, Ahad (16/10/2022). Di sela-sela perjalanan yang ia tempuh sejauh 23 kilometer, Anies menyempakan diri menyapa warga DKI Jakarta. 

Hal yang sama ia lakukan saat ia pulang dari Balai Kota. Dengan Vespa Sprint 1968 warna silver miliknya, Anies juga bertatap muka dan berpamitan dengan masyarakat DKI Jakarta. Pada hari yang sama, Anies juga hadir dalam acara perpisahan yang digelar oleh Balaikota DKI Jakarta. Masyarakat yang ingin melihat Anies secara langsung tampak memadati halaman Balaikota DKI Jakarta.

Usai dideklarasikan sebagai calon presiden (capres) oleh Partai Nasdem pada 3 Oktober 2022 lalu, hubungan Anies dan Partai Nasdem kian mesra. Terlihat Anies menghadiri acara peluncuran 'Nasdem Memanggil'. 

Anies pun turut menyampaikan sambutan dalam acara tersebut. "Bila orang baik masuk politik dipermasalahkan dan orang bermasalah masuk politik tidak dipermasalahkan, maka bangsa ini sedang menghadapi masalah. Masalah lah, kalau ada orang tak bermasalah masuk politik harus didukung, bukan justru dipermasalahkan," kata Anies dalam sambutannya di acara tersebut.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga kembali menekuni hobinya usai purnatugas. Dalam unggahan di Instagramnya @aniesbaswedan, Anies kembali menyibukan diri di sore hari dengan memberi pakan dan memandikan burung koleksinya berjenis Anis Merah, kacer, dan Kenari. 

Anies dan istri juga menghadiri undangan pertemuan orang tua dan guru. Keduanya juga menyempatkan membeli mangga dan ikat rambut di pedagang keliling dekat rumah. 

Pada Jumat (21/10/2022) lalu, Anies dikabarkan bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pertemuan tersebut untuk berpamitan setelah menyelesaikan tugasnya sebagai gubernur DKI Jakarta.

“Oya sore tadi pamit. Karena sebetulnya pekan yang lalu, tapi kan saya mengatur waktunya, tidak bisa, jadi baru tadi sore,” ungkap Jokowi kepada wartawan usai menghadiri HUT Partai Golkar di Jakarta International Expo.

Kemarin, Anies menghadiri deklarasi relawan Go Anies di Jakarta. Dalam acara tersebut Anies juga menerima rompi sebagai bentuk dukungan secara bulat  terhadap Anies sebagai calon presiden.

Baca juga : Survei Terkini, SMRC Sebut Elektabilitas Ganjar Kalahkan Anies

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement