Sabtu 20 Aug 2022 10:45 WIB

Gubernur Kalteng dan KSP Lepas Gowes Sambut Gelaran UCI MTB

Pembalap nusantara lebih mampu bersaing dan berkompetensi dengan pembalap 32 Negara

Gubernur Kalteng Sugianto Sabran bersama Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko melepas kegiatan bersepeda (gowes) atau Fun Bike yang mengelilingi sebagian wilayah kota Palangka Raya.
Foto: Pemprov Kalteng
Gubernur Kalteng Sugianto Sabran bersama Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko melepas kegiatan bersepeda (gowes) atau Fun Bike yang mengelilingi sebagian wilayah kota Palangka Raya.

REPUBLIKA.CO.ID, PALANGKA RAYA -- Gubernur Kalteng Sugianto Sabran bersama Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko melepas kegiatan bersepeda (gowes) atau Fun Bike yang mengelilingi sebagian wilayah kota Palangka Raya.

Start gowes dimulai dari Bundaran Besar depan Rujab Gubernur, Sabtu (20/8/2022). Gowes ini diikuti Sekretaris Daerah  Kalteng Nuryakin, Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, beberapa Komunitas lainnya, masyarakat umum serta top raider nasional.

Baca Juga

Gubernur dalam sambutannya mengatakan, bahwa Indonesia bukan hanya meliputi Jawa-Bali. Tapi ada bagian Indonesia yaitu Kalimantan khususnya Kalteng. “Saya ucapkan selamat datang kepada pembalap nasional yang sudah bergabung, hari ini mari kita bersama-sama bersepeda bergiliran untuk melihat kota Palangka Raya,” ucap Gubernur, dalam siaran persnya.

photo
Gubernur Kalteng Sugianto Sabran bersama Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko melepas kegiatan bersepeda (gowes) atau Fun Bike yang mengelilingi sebagian wilayah kota Palangka Raya. - (Pemprov Kalteng)

Lebih lanjut Gubernur berharap, pada gelaran UCI MTB World Cup pada 28 Agustus 2022, pembalap-pembalap nusantara lebih mampu bersaing dan berkompetensi dengan pembalap 32 Negara lainnya.

 

Senada dengan Gubernur, Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko sangat bangga bisa bertemu dengan masyarakat Kalteng semuanya dan lebih bangga lagi Kalteng menyelenggarakan Wold Cup MTB.

 

Moeldoko berpesan kepada masyarakat Kalteng, untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia bukan hanya Bali-Jakarta, tetapi Kalteng bisa menyajikan yang terbaik. “Kalian sangat luar biasa, untuk itu mari kita jaga kesehatan dan ketertiban agar tamu kita nanti bisa menikmati Kalteng khususnya dengan segala budaya dan makanannya yang luar biasa, serta masyarakatnya sangat bermartabat,” ungkap Moeldoko.

 

Turut hadir Anggota DPR RI Dapil Kalteng yang juga merupakan Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Agustiar Sabran, Ketua DPRD Wiyatno, Wakil Gubernur Edy Pratowo, Ketua TP-PKK Ivo Sugianto Sabran, Kapolda Nanang Avianto, dan Danrem 102/Panju Panjung Brigjen TNI Yudianto Putrajaya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement