Hingga saat ini, Kemenkes masih menghitung jumlah pasti vaksin yang memasuki kedaluwarsa per akhir Februari 2022. Nadia mengatakan kajian terbaru Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI menunjukkan ada sejumlah vaksin kedaluwarsa yang dapat diperpanjang masa penggunaannya.
"Terutama AstraZeneca sudah ditambah masa edarnya," kata Nadia.
Dengan begitu, kemungkinan besar jumlah vaksin kedaluwarsa tidak mencapai 18 juta dosis. Nadia mengatakan, vaksin Covid-19 yang berpotensi kedaluwarsa itu merupakan bagian dari donasi dari sejumlah negara sahabat.
sumber : Antara
Advertisement