Selasa 30 Nov 2021 14:46 WIB

Ajang Pembuktian Kreativitas Mahasiswa UBSI di Sportavity

Sportavity 4.0 yang digelar BEM UBSI Purwokerto mempertandingkan mobile legends

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto mengadakan kegiatan Sportartivity 4.0. Kegiatan ini digelar selama dua hari, yakni Sabtu dan Ahad, 20-22 November 2021 silam. Kegiatan ini mempertandingkan game Mobile Legends, lomba Desain Grafis hingga Video Akustik.
Foto: UBSI
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto mengadakan kegiatan Sportartivity 4.0. Kegiatan ini digelar selama dua hari, yakni Sabtu dan Ahad, 20-22 November 2021 silam. Kegiatan ini mempertandingkan game Mobile Legends, lomba Desain Grafis hingga Video Akustik.

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO –  Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto mengadakan kegiatan Sportartivity 4.0. Kegiatan ini digelar selama dua hari, yakni Sabtu dan Ahad, 20-22 November 2021 silam. Kegiatan ini mempertandingkan game Mobile Legends, lomba Desain Grafis hingga Video Akustik. 

Oktiono Widodo selaku ketua pelaksana menuturkan, Sportartivity 4.0 merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap tahun, oleh BEM Universitas BSI kampus Purwokerto guna mendukung kreativitas dan hobi mahasiswa menjadi sebuah prestasi. 

Baca Juga

“Lewat Sportartivity 4.0, BEM Universitas BSI kampus Purwokerto mendukung segala bentuk kreativitas mahasiswa dan hobi mereka agar menjadi sebuah prestasi. Kategori pertandingan yang digelar seperti Mobile Legends untuk mencari atlet-atlet E-Sports guna mengikuti E-Sports Games Competition,” ujar Oktiono dalam rilis yang diterima, Senin (29/11). 

Selain itu, kategori desain grafis juga untuk mencari bibit unggul yang memiliki bakat desainer grafis, dimana jenjang karier desainer grafis sangat diperlukan dalam era digital saat ini. Digital marketing, periklanan, animasi hingga ilustrasi merupakan jenis pekerjaan yang sangat membutuhkan skill seorang desainer grafis. 

“Kami sebagai BEM yang mewadahi aspirasi mahasiswa, turut bangga jika bakat terpendam mahasiswa ditampilkan dalam ajang pertandingan. Lewat pertandingan antar kelas ini, kita bisa menemukan bibit-bibit unggul dan daya kreativitas mahasiswa agar memotivasi untuk mengikuti pertandingan lainnya,” imbuhnya. 

Menanggapi hal ini, Joko Dwi Mulyanto selaku koordinator kemahasiswaan Universitas BSI kampus Purwokerto mengatakan, sangat mendukung berbagai kegiatan mahasiswa selama kegiatan tersebut positif. 

“Selama kegiatan yang digelar positif, kami sebagai kemahasiswaan selalu siap mendukung dan memberikan apresasi sebesar-besarnya kepada seluruh mahasiswa yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga pemenang dalam Sportartivity 4.0 semakin termotivasi untuk mengikuti kegiatan lainnya di luar kampus Universitas BSI,” tutup Joko. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement