Selasa 13 Apr 2021 11:53 WIB

Dosen Universitas BSI Jadi Penguji UKK SMKN 1 Pajangan

Kepala SMKN 1 Pajangan menyebut dosen BSI telah lama dipercaya sebagai penguji

Kampus Universitas BSI Yogyakarta dipercaya sebagai penguji eksternal dalam kegiatan Uji Kompetensi Kejuruan (UKK), SMK N 1 Pajangan, Bantul.  UKK digelar selama 7 hari dimulai dari tanggal 31 Maret 2021 hingga 07 April 2021 yang diikuti oleh ratusan siswa dari jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL).
Foto: BSI
Kampus Universitas BSI Yogyakarta dipercaya sebagai penguji eksternal dalam kegiatan Uji Kompetensi Kejuruan (UKK), SMK N 1 Pajangan, Bantul. UKK digelar selama 7 hari dimulai dari tanggal 31 Maret 2021 hingga 07 April 2021 yang diikuti oleh ratusan siswa dari jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai akselerator kampus digital menjadi salah satu kampus yang mampu menciptakan SDM berkualitas bersama Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP). LSP Universitas BSI menjadi pondasi utama pencipta SDM yang kompeten, terampil dan unggul sesuai dengan kebutuhan dunia kerja. 

Kali ini, kampus Universitas BSI Yogyakarta dipercaya sebagai penguji eksternal dalam kegiatan Uji Kompetensi Kejuruan (UKK), SMK N 1 Pajangan, Bantul.  UKK digelar selama 7 hari dimulai dari tanggal 31 Maret 2021 hingga 07 April 2021 yang diikuti oleh ratusan siswa dari jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL). 

Erlangga Brahmanto selaku kepala kampus Universitas BSI Yogyakarta mengungkapkan bahwa UKK menjadi salah satu kegiatan wajib bagi siswa SMK kelas 12 sebagai upaya pengukuran kompetensi sesuai keahlian dari kejuruannya. 

“Kampus Universitas BSI telah lama menjalin kerja sama dengan SMK N 1 Pajangan, salah satunya dipercaya menjadi penguji dalam kegiatan UKK. UKK menjadi salah upaya untuk mengukur pencapaian kompetensi siswa sesuai dengan keahlian yang ditempuh selama pembelajaran di sekolah,” ungkap Erlangga, Senin (12/4). 

Lebih lanjut, Ia menambahkan bahwa pelaksanaan UKK juga melibatkan penguji eksternal dari beberapa dunia industri (DUDI). Sardiarinto dan Akhmad Syukron yang menjadi duta perwakilan dosen UBSI yang menjadi Asesor Kompetensi dibawah naungan LSP BSI. 

Menanggapi hal ini, Andrianto selaku ketua pelaksana UKK SMK N 1 Pajangan mengatakan bahwa serangkaian ujian telah dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat. Sedangkan sesi pelaksanaan ujian tetap dilaksanakan menjadi dua sesi untuk menghindari kerumunan. 

“Terima kasih kepada kampus Universitas BSI yang telah bersedia menjadi asesor kompetensi dalam kegiatan UKK ini. Diharapkan siswa kelas 12 dapat menyelesaikan uji kompetensi ini dengan mendapatkan nilai yang memuaskan, sehingga bisa menjadi bekal untuk meraih masa depan,” tutur Andrianto. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement