Rabu 24 Feb 2021 16:57 WIB

Danlanud Halim Perdanakusuma Promosi Jadi Pangkoopsau III

Marsma Purwoko Aji menggantikan Marsda Novyan Samyoga yang menjadi Pangkohanudnas.

Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma Purwoko Aji Prabowo dipromosikan menjadi Pangkoopsau III.
Foto: Pen Halim
Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma Purwoko Aji Prabowo dipromosikan menjadi Pangkoopsau III.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Marsekal Hadi Tjahjanto kembali melakukan mutasi dan rotasi jabatan di lingkungan tiga matra TNI pada Rabu (24/2). Mutasi dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/145/II/2021tanggal 23 Februari 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.

"Telah ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 114 perwira tinggi (pati) TNI terdiri dari 43 pati TNI AD, 38 pati TNI AL, dan 33 pati TNI AU," demikian rilis yang dikirim Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto di Jakarta, Rabu.

Dari 33 pati TNI AL, ada nama Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma Purwoko Aji Prabowo yang dipromosikan menjadi Pangkoopsau III. Purwoko menggantikan Marsda Novyan Samyoga yang digeser menjabat Pangkohanudnas. Adapun Paban VII/Dalpers Spers TNI Kolonel (Pnb) Bambang Gunarto dipromosikan menjadi Danlanud Halim Perdanakusuma. Pangkat Bambang akan naik menjadi bintang satu.

Selain itu, Pangkoopsau I Marsda Tri Bowo Budi Santoso digeser menjadi Wadan Kodiklatau (validasi orgas). Posisinya ditempati Marsma Tedi Rizalihadi S, yang sebelumnya menjabat Wakil Asisten Operasi Panglima TNI.

Ada pula Danlanud Manuhua Marsma Daan Sulfi digeser menjadi Staf Khusus KSAU, posisinya akan ditempati Marsma Donald Kasenda, yang sebelumnya menjabat Kadispamsanau. Danlanud El Tari Kolonel (Pnb) Bambang Juniar Djatmiko digantikan Marsma Asril Samani, yang sebelumnya menjadi Wakil Asisten Intelijen KSAU. Berarti, status Lanud El tari dari Tipe B dinaikkan menjadi tipe A, karena dijabat pati bintang satu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement