Selasa 26 Jan 2021 18:52 WIB

Legislator: Korupsi Asabri Kasus Paling Dahsyat Abad 21

Legislator meminta Kejagung beri perhatian lebih terhadap kasus Asabri.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Bayu Hermawan
Politikus Partai Demokrat, Benny K Harman.
Foto:

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi III Adies Kadir mengatakan bahwa pihaknya sudah membentuk panitia kerja (panja) penegakan hukum. Salah satu tugasnya adalah untuk mendalami kasus Asabri.

Pihaknya akan menjadwalkan kembali, rapat dengan Kejakgung yang agenda utamanya adalah membahas kasus Asabri. "Kita kan sudah punya panja penegakan hukum, nanti kita undang khusus Pak Jaksa Agung khusus kasus Asabri," ujar Adies.

Sebelumnya, Kejaksaan Agung menyatakan telah mengantongi tujuh nama calon tersangka dalam dugaan korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi oleh PT. Asuransi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau PT. Asabri (Persero) periode tahun 2012 - 2019.

"Sudah tujuh orang calon tersangka dan masih bisa berkembang lagi karena sedang dilakukan pendalaman," ujar Jaksa Agung ST Burhanuddin dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR, Selasa (26/1).

Pihaknya juga telah memeriksa 18 saksi dalam kasus tersebut. Kendati demikian, ia masih enggan mengungkap tujuh nama calon tersangka dalam kasus Asabri. "Belum bisa disebutkan nama-namanya," ujar Burhanuddin.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement