Sabtu 23 Jan 2021 00:05 WIB

Haji Lulung Ajak Umat Berdoa dan Tobat Sikapi Bencana

Musibah, bencana, dan kerusakan di muka bumi ini juga akibat ulah manusia. 

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana atau Haji Lulung.
Foto:

Tobat Nasional

Selain itu, Haji Lulung juga mengajak kepada segenap anak bangsa, khususnya para pemimpin dan tokoh untuk melakukan tobat nasional.

"Mengajak tobat nasional kepada seluruh anak bangsa, khususnya para pemimpin dan tokoh agar musibah yang berkepanjangan ini cepat berakhir," katanya.

photo
Tobat lebih dari sekadar mengucapkan lafaz istighfar, tetapi menuntut persyaratan lebih banyak. - (Republika)
 

Menurut Lulung, sebuah doa mesti diiringi juga dengan perilaku umat manusia yang tidak merugikan diri sendiri, orang lain dan alam sekitar. "Musibah, bencana dan kerusakan di muka bumi ini juga akibat ulah manusia yang berlaku zalim, tidak jujur, rakus, tidak adil, sehingga alam bereaksi dan menegur kemungkaran yang terjadi di muka bumi," katanya.

 

Karena itu, perilaku tidak terpuji itu harus segera diakhiri dan mari kembali pada kebenaran, kejujuran dan keadilan agar kerusakan dan kehancuran tidak semakin parah. "Maka itu, doa kita harus diiringi dengan tobat memohon ampun kepada Allah SWT," kata Haji Lulung.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement