Senin 18 Jan 2021 15:54 WIB

Balita Digigit Komodo, BTN Komodo: Kami akan Buat Pagar

Balai Taman Nasional (BTN) Komodo akan membuat pagar pengaman di Kampung Komodo.

Balai Taman Nasional (BTN) Komodo akan membuat pagar pengaman di Kampung Komodo (Foto: ilustrasi)
Foto:

Sebelumnya diberitakan seorang balita berusia 4,5 tahun berinisial F, yang tinggal di Pulau Komodo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu siang digigit seekor komodo hingga pergelangan tangannya putus. Balita itu awalnya sedang bermain tak jauh dari ibunya sebab saat itu ayahnya tak sedang berada di rumah. Ia sedang bermain dengan seutas tali yang di ujung tali diikat dengan botol plastik. Botol tersebut sepertinya menarik perhatian komodo. Tiba-tiba komodo yang memang sudah berada di bawah rumah itu menggigit botol tersebut dan menariknya sehingga anak tersebut kemudian terjatuh.

Setelah jatuh, komodo tersebut langsung menyerang balita itu dan menggigit pergelangan tangannya sehingga terputus. Tak hanya bagian tangan komodo yang menurutnya berukuran sedang itu juga mencengkram sebagian wajah dari bocah balita tersebut.

Ibunya yang berada tak jauh dari lokasi anaknya jatuh langsung kaget karena anaknya menangis-nangis. Saat melibat anaknya sedang digigit komodo, ia langsung berteriak dan meminta tolong.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement