REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Menteri Sosial Tri Rismaharini, mengunjungi Balai Rehabilitasi Sosial eks Gelandangan dan Pemulung (BRSEGP) Pangudi Luhur, Kota Bekasi, Jumat (8/1). Politisi PDIP itu berencana akan mencarikan pekerjaan lima pemulung dan gelandangan yang ia bawa dari berbagai kawasan di Jakarta itu pekerjaan.
“Kemarin lima pemulung yang kita temukan dari berbagai kawasan. Dia bisa bekerja, saya sudah akseskan ke pekerja, dan sudah bekerja lima orang di situ,” ujar Risma, di Kota Bekasi.
Dia menuturkan, para pemulung yang digiring ke balai tersebut termasuk dalam kategori miskin kronis. Mereka tunawisma yang tidak memiliki akses terhadap pekerjaan karena tak tercatat kependudukannya.